TPD Ganjar Jatim akan Santuni Kader Hanura Korban Kecelakaan Bus
Kecelakaan bus menimpa rombongan Satuan Tugas (Satgas) Partai Hanura Jatim di ruas Jalan Tol Ngawi-Solo, Kabupaten Ngawi, Minggu 4 Februari 2024. Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar Pranowo-Mahfud Jatim akan memberikan santunan dan bantuan kepada para korban.
Ketua TPD Ganjar-Mahfud Jatim, Laksamana Madya (Purn) Agus Setiadji menyampaikan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Tim Pemenangan Cabang (TPC) terkait dan bantuan tersebut akan diberikan secepatnya kepada para korban serta keluarga yang terdampak karena kecelakaan tersebut.
"Kita sudah berkomunikasi untuk barang kali untuk diinformasikan kepada kami. Karena bagaimanapun mereka yang bersangkutan berjuang untuk kemenangan paslon 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD," ungkapnya, Minggu 4 Februari 2024.
Pihaknya juga akan menyampaikan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada para korban kecelakaan bus tersebut.
"Insya Allah akan ada penghargaan untuk mereka," tegas Agus.
Pada kesempatan yang sama, Sekretaris TPD Ganjar-Mahfud Jatim Siti Untari Bisowarno juga menuturkan, TPD Ganjar-Mahfud akan bersimpati dan berkomitmen untuk memberikan bantuan bagi setiap kader dan relawan yang tertimpa kemalangan.
"Kami pasti datang untuk memberikan santunan dan bantuan kepada korban dan keluarga. Jika ada relawan ataupun kader yang lakalantas atau mengalami kemalangan lainnya, akan kami bantu pastinya," tegasnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, bus yang membawa rombongan Satgas Partai Hanura pulang usai menghadiri acara kampanye akbar Ganjar-Mahfud di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta menuju ke Surabaya, mengalami kecelakaan.
Dampak dari kecelakaan tersebut adalah dua anggota Satgas Hanura yang meninggal dunia. Satu korban meninggal adalah sopir bus. Sisanya, enam belas penumpang lainnya mengalami luka ringan dan sedang menjalani perawatan.