Tolak Persib, Pembuktian Kesetiaan Andik Vermansah Pada Persebaya
Sempat dua kali dibuat patah hati oleh manajemen, tak membuat Andik Vermansah berpaling dari Persebaya. Salah satu keputusannya memilih Kedah FA juga dilatari kecintaannya terhadap tim berjuluk Bajol Ijo.
Sebelum berlabuh ke Kedah FA, Andik nyaris menjadi pengagguran karena lima klub yang meminangnya sudah ditolak.
Persib Bandung menjadi tim terakhit di Indonesia yang menghubunginya dan sempat terjalin komunikasi serius.
Bahkan sudah menemukan kata sepakat soal nilai kontrak, namun detik-detik terakhir akhirnya dibatalkan. Ini lanataran pihak Kedah FA menghubunginya karena masih tersisa satu slot untuk pemain asing setelah dua kali menderita kekalahan di Liga Malaysia.
"Manajemen Persib sudah menghubugi saya. Bahkan sempat bicara hingga jam dua malam. Beberapa suporter senior Persib sudah tahun. Tapi akhirnya saya memilih Kedah FA yang masih ada satu slot untuk pemain asing Asia, " ucap Andik Vermansah.
Diakui Andik jika manajemen Persib sangat mengerti perasaannya terkait masalah dengan Persebaya dan pilihanya di Kedah FA, "Mereka mengerti saya ingin seperti Gerrad di Liverpool atau Totti di AS Roma, begitulah impian saya di Persebaya, " ucapnya.
Bukan hanya membatalkan kesepakatan lisan di Persib. Andik Vermansah juga membeberkan masalah lalunya ketika menolak tawaran kontrak Persija Jakarta Rp 750 juta karena di dasari kecintaanya pada Persebaya.
"Saat Persebaya sudah tidak ikut kompetisi, hati saya hancur. Teman-teman seperti Mat Halil, Taufiq dan Endra Pras juga sama. Saya ditawari oleh Pak Ferry Paulus untuk gabung Persija kontraknya Rp 750 juta. Waktu itu saya di Persebaya Rp 650 juta. Tapi akhirnya pilih ke Selangor, " kenangnya.
Sebelumnya, Andik sendiri juga sempat terlanjur mengucapkan sumpah jika tidak akan memperkuat tim lain selain Persebaya di Indonesia. Sumpah setia itu akhirnya dibuktikan dengan memilih Kedah FA dibandingkan Persib Bandung. (bersambung/tom)