Tol Paspro Gending Ditarget Selesai Februari
Keberadaan Tol Pasuruan-Probolinggo (Paspro) sepanjang 31,3 kilometer yang diresmikan Presiden Joko Widodo, 10 April 2019 silam, terus diperpanjang ke arah timur (Banyuwangi). Kini, sebagian ruas Tol Probolinggo-Banyuwangi (Probowangi) itu sudah menjelang rampung proyek fisiknya.
Sehingga kelak ruas tol yang merupakan bagian dari jalan tol Trans Jawa tersebut akan dapat menyambungkan wilayah Pasuruan hingga Gending. Ruas tol dari gerbang Tol Probolinggo Timur di Desa Clarak, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo hingga gerbang tol di Desa Pajurangan, Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo.
“Sekarang pihak kontraktor, PT. Waskita Karya terus melakukan percepatan pelaksanaan konstruksi dengan target Februari 2023 sudah diresmikan," kata Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Tol Paspro Seksi IV, Priyadi kepada wartawan, Minggu, 11 Desember 2022.
Ia pun mengaku optimistik, Proyek Strategis Nasional (PSN) itu bisa selesai sesuai tepat waktu. Hal itu didukung pembebasan lahan untuk proyek tol yang sudah mendekati 100 persen terselesaikan.
“Pembebasan lahannya sudah sekitar 99,5 persen. Jadi hampir selesai, tinggal pengerjaannya ini yang perlu dikebut," kata Priyadi. Kemudian dilanjutkan proyek tol dari gerbang tol di Klaseman, proyek Tol Probolinggo Seksi I (Gending-Besuki).
Proyek Tol Probowangi Seksi I Gending-Besuki, lanjut Priyadi, kini sudah proses lelang oleh Jasa Marga. Sehingga Januari 2023 mendatang, pekerjaan konstruksinya mulai dikerjakan.
Yang jelas, pembebasan lahan Tol Probowangi di Probolinggo sudah mencapai 70 persen. PPK pun akan terus berupaya maksimal untuk pembebasan lahan tol tersebut.
Priyadi yang juga menjadi PPK Tol Probowangi Seksi I berharap,warga yang lahannya terkena proyek tol bisa memanfaatkan uang “ganti untung” itu untuk ekonomi yang lebih produktif. “Semoga uang ‘ganti untung’ proyek tol bisa berkah dan bermanfaat,” katanya.
Berdasarkan pengamatan, proyek jalan tol Leces-Gending ini dikerjakan dari dua sisi. Yakni, dimulai di sisi timur dari depan SPBU Pajurangan, Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo. Sementara di barat dimulai dari Gerbang Tol Probolinggo Timur di Desa Clarak, Leces.
Pengerjaan sendiri dimulai dari dua titik. Yaitu, di barat dan timur. Pengerjaan di barat dimulai di Desa Clarak, Kecamatan Leces. Sementara di timur, pengerjaannya dilakukan mulai di depan SPBU Pajurangan, Kecamatan Gending.
Priyadi mengatakan, pengerjaan Tol Paspro seksi IV direncanakan sejauh 12,45 kilometer. Terbentang di sejumlah desa yakni, Clarak, Banjarsawah, Tegalmojo, Sumberbulu, Sumberkledung, Sumbersuko, Watuwungkuk, hingga Tegalmojo.
Pembangunan jalan tol, juga dimulai dari exit tol Gending. Di sini, konstruksi dimulai di Desa Pajurangan dan diteruskan ke Desa Sumberkerang.