TMMD Pasuruan Resmi Ditutup
Setelah genap satu bulan, TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) ke-106 di Kab Pasuruan yang dilaksanakan di Desa Jatiarjo, Kecamatan Prigen, akhirnya berakhir.
Penutupan TMMD dilakukan Komandan Kodiklatal, Laksamana Muda TNI Dedy Yulianto, yang dihadiri Danrem 083 Baladhika Jaya, Kolonel Inf Zainuddin, dan Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf, kemarin.
Menariknya, TMMD kali ini memberikan dampak sosial kemasyarakatan yang tinggi. Yakni membangun Jembatan Bendo yang menjadi penghubung utama warga di 2 kecamatan. Yakni Kecamatan Purwosari dan Purwodadi.
Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf mengatakan, Pemkab Pasuruan akan selalu siap untuk bersama-sama TNI dalam membangun sarana prasarana dan infrastruktur di desa. Seperti pavingisasi jalan desa, jembatan maupun pembangunan MCK.
”Kami sangat siap untuk bisa mensukseskan TMMD setiap tahunnya. Karena kegiatan TMMD terbukti membantu kebutuhan public yang ada di desa-desa. Contohnya saja jembatan bendo ini, sebulan sudah selesai dan bisa digunakan oleh warga manapun,” katanya.
Sementara itu, Komandan Kodiklatal, Laksamana Muda TNI Dedy Yulianto menegaskan bahwa TMMD merupakan bentuk pengabdian TNI kepada rakyat dalam rangka membantu peningkatan pembangunan di daerah-daerah terpencil yang nantinya pemerataan dalam pembangunan di pedesaan dapat berjalan dengan baik dan lancar.
Dedy berharap, kegiatan TMMD senantiasa melibatkan seluruh instansi dan komponen masyarakat. Utamanya agar seluruh kegiatan dapat berjalan maksimal.
"Program TNI ini semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat mengingat sebagian besar dari wilayah Indonesia merupakan daerah pedesaan sehingga keterlibatan TNI dalam membangun sarana prasarana dan infrastruktur wilayah masih sangat relevan dan sangat diperlukan," katanya.
Diketahui, TMMD ke 106 tahun 2019 di Kabupaten Pasuruan, telah melaksanakan kegiatan fisik, diantaranya Pavingisasi jalan sepanjang 1.600 meter dengan lebar 3 meter. Pembuatan jembatan baru, perbaikan jembatan yang rusak, pipanisasi air bersih, rehab rumah dan pembuatan MCK di tempat ibadah.
Sedangkan kegiatan non fisik antara lain donor darah, penyuluhan bela negara, penyuluhan kesehatan, penyuluhhan narkoba dan penyuluhan BPJS.
Advertisement