Titici All In AND Anti Kerosi, Anti Baret Dengan Finishing GHA
Titici All In AND gravel bike memiliki keistimewaan yang berbeda dibanding sepeda gravel lain. Selain berbahan aluminium, frame ini juga unik dengan finishing anodized- silvernya.
Frame Titici All In AND gravel bike ini memiliki konstruksi full integrated dengan kabel internal. Bisa dipasangi ban dengan ukuran maksimal 44 mm.
Menggunakan bahan aluminium yang disuplai oleh Dedacciai dan dianodised silver dan gold di seri AND ini. Sepintas frame ini seperti frame mentah biasa tetapi memiliki keunikan di proses anodizing dan perlindungan frame serta pengelasannya.
Sistem ini diberi nama Golden Hard Anodizing (GHA). Dengan proses ini, frame sangat terlindungi dari baret dan goresan. Terpenting, dengan sistem GHA ini, tidak menambah bobot frame.
Proses GHA ini sudah diaplikasikan ke bidang pelayaran hingga industri kimia obat-obatan. Sebagai pelindung dari pipa agar tidak korosi, anti bakteri, dan mudah dibersihkan.
Tentunya ketika digunakan di sepeda gravel Titici All in And, membuat frame ini mudah dibersihkan setelah dipakai bersepeda di medan gravel yang kotor.
Titici menginginkan sepeda mereka cantik selamanya, jadi frame All In AND ini akan bebas karat dan tampil fresh bersih lebih lama dibandingkan sepeda aluminium lainnya. Bahkan diklaim sangat aman ketika digunakan bersepeda menerjang medan ber-air asin.
Titici All In AND menggunakan aluminium seri 7000 yang biasa digunakan untuk sepeda gravel. Dengan full kabel dalam dan menggunakan headset FSA ukuran 1,5 inchi.
Bottom bracket menggunakan tipe drat BSA, kaliper rem menggunakan sistem flat mount dengan thru axle 12 mm.
Frame ini bisa dipasangi ban ukuran 700 x 44 mm atau 650b x 48 mm. Sama seperti sepeda gravel lainnya. Frame ini dilengkapi dengan dua bottle cage mount. Lalu ada juga dudukan untuk rak belakang dan fender.
Advertisement