Tips Aman Pulang ke Rumah saat Pandemi Covid
Dalam situasi pandemi Covid-19, kita masih ditutut beraktivitas di luar rumah. Baik untuk membeli barang kebutuhan pokok, bekerja, olahraga, maupun aktivitas lainnya.
Aktivitas di luar ruang yang bertemu dengan banyak orang tentu memiliki risiko untuk terpapar virus corona. Lalu, bagaimana tips aman ketika Anda pulang ke rumah?
Pertama, lepaskan benda apapun yang mungkin dilepaskan di luar rumah. Kalau memungkinkan, semprotlah dengan disinfektan. Kedua, setelah masuk ke dalam rumah, segeralah cuci tangan dengan menggunakan sabun dan air mengalir.
Ketiga, segeralah cuci dengan bersih pakaian dan masker yang baru saja digunakan bepergian di luar rumah. Keempat, bergegaslah untuk mandi dengan bersih dan keramas.
Sayangi keluarga di rumah, mari putus mata rantai Covid-19 dengan selalu taat protokol kesehatan 3M, yakni wajib memakai masker, wajib mencuci tangan dengan sabun, wajib menjaga jarak dan menghindari kerumunan saat di luar rumah.
#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibupakaimasker
#ingatpesanibujagajarak
#ingatpesanibucucitangan
#pakaimasker
#jagarak
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitangan
#cucitangandengansabun
Advertisement