Timnas U-23 Laga Uji Coba Vs PS Tira Persikabo dan Bali United
Timnas Indonesia U-23 dijadwalkan melakoni dua laga uji coba menghadapi dua tim Liga 1, yakni PS Tira Persikabo dan Bali United. Kedua pertandingan yang akan digelar di Stadion Madya, Komplek Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta ini digelar tanpa penonton dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
Skuad asuhan pelatih Shin Tae-yong akan lebih dulu menjalani uji coba menghadapi PS Tira Persikabo. Sementara pertandingan menghadapi Bali United akan digelar dua hari setelahnya.
Laga ini akan disiarkan langsung oleh stasiun televisi Indosiar dan tayangan streaming di situs Vidio.com. Menurut Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, laga uji coba itu alal disiarkan langsung mulai pukul 19.30 WIB.
"Insya Allah iya (laga uji coba Timnas Indonesia U-23 melawan PS Tira Persikabo dan Bali United disiarkan langsung). Di Indosiar," tulis Yunus Nusi melalui pesan singkat.
Dua laga uji coba ini akan menjadi salah satu tolak ukur kesiapan Pasukan Garuda Muda menuju SEA Games 2021. SEA Games 2021 akan berlangsung di Hanoi, Vietnam pada November mendatang. Tim ini ditargetkan membawa pulang medali emas setelah terakhir kali mendapatkannya pada 1991.
Sementara bagi PS Tira Persikabo dan Bali United untuk menjajal kekuatan pemain sebelum terjun di Piala Menpora 2021. Agenda ini akan berlangsung mulai 21 Maret sampai 25 April 2021. Ada sebanyak 18 klub Liga 1 turut serta meramaikan turnamen para musim tersebut.