Timnas Indonesia U-20 Ucapkan Terima Kasih ke Penolak Israel
Pemain Timnas Indonesia U-20 kompak menyindir pihak-pihak yang menolak Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia karena kehadiran Israel. Akibatnya, Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
Kata-kata bernada sindiran itu disampaikan melalui akun Instagram masing-masing pemain. Mereka kompak mengucapkan 'Terima Kasih'.
Melalui unggahan Instagram Stories, pemain lini tengah Timnas Indonesia U-20 Frezy Al Hudaifi mengungkapkan kekecewaan karena Piala Dunia U-20 2023 batal digelar di Indonesia.
"Cuma piala dunia, cuma sepak bola kata orang yang enggak ngerti apa-apa dan enggak memikirkan nasib orang-orang yang mencari rezeki di sepak bola. Terima kasih, Pak," tulis Frezy di Instagram @frezyalhudaifi.
Kiper Timnas Indonesia U-20 Cahya Supriadi. Ia juga mengucapkan ujaran bernada sindiran kepada pihak yang menolak turnamen junior level dunia tersebut.
"Hanya sekadar mimpi. Terima kasih Pak," tulis Cahya di Instagram @cahya50supriadiii.
Kiper Aditya Arya Nugraha dan bek kanan Frengky Missa. Mereka sama-sama kecewa karena Piala Dunia U-20 2023 dibatalkan di negeri sendiri.
"Terima kasih, Pak," tulis Aditya dan Frengky.
Profil Pemain Timnas U-20
Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae Yong telah menetapkan 23 pemain yang tampil di Piala Asia U-20 2023. Sebanyak 23 pemain ini dipilih setelah menjalani pemusatan latihan sejak 1 Februari 2023. Mereka mengikuti tiga uji coba internasional melawan Fiji, Selandia Baru, dan Guatemala.
Advertisement