Timnas Indonesia Dapat Pelajaran Berharga dari Afghanistan
Timnas Indonesia mendapatkan pelajaran berharga dari Afghanistan dalam laga uji coba internasional pertamanya di bawah arahan Shin Tae-yong, di Dubai, Uni Emirat Arab, Selasa, 25 Mei 2021 malam setelah anak buah Shin Tae-yong takluk 2-3.
Skuad Garuda bahkan sempat tertinggal 0-3 terlebih dahulu, sebelum akhirnya mencetak dua gol untuk memperkecil ketertinggalan.
Di pertandingan ini, Shin Tae-yong menurunkan banyak pemain muda sebagai starter. Tak pelak, saat laga baru berjalan tujuh menit, gawang Timnas Indonesia sudah kebobolan. Skor 1-0 untuk Afghanistan.
Setelah gol tersebut, Timnas Indonesia mencoba memberi perlawanan. Witan Sulaeman dkk beberapa kali memberikan ancaman ke pertahanan Afghanistan. Namun, sejumlah peluang yang didapatkan Indonesia melalui Rafli dan Witan gagal membuahkan hasil.
Alih-alih menyamakan skor, gawang Timnas Indonesia kembali terkoyak di menit ke-44. Hasilnya, Afghanistan menutup babak pertama dengan keunggulan 2-0.
Di babak kedua, pelatih Timnas Shin Tae-yong melakukan perubahan pada komposisi pemainnya dengan mengganti enam pemain sekaligus, termasuk memasukkan Egy Maulana Vikri. Tapi lambatnya adaptasi pemain yang baru masuk dimanfaatkan Afghanistan untuk menambah keunggulan di awal babak kedua. Skor 3-0 untuk lawan.
Tak lama setelah gol tersebut, perubahan di tubuh Timnas mulai memperlihatkan hasilnya. Egy yang masuk menggantikan Braif Fatari sukses memperkecil margin skor di menit ke-64 memanfaatkan umpan Kushedya Hari Yudo. Skor berubah menjadi 1-3.
Berselang lima menit kemudian, Timnas Indonesia kembali merobek jala gawang Afghanistan. Kali ini melalui aksi Adam Alis setelah menerima umpan tendangan bebas dari Egy Maulana Vikri.
Dua gol tersebut, membuat semangat para pemain Timnas Indonesia terbakar. Sayang, gol penyama kedudukan tak kunjung tiba hingga peluit panjang dibunyikan wasit meski mereka mendominasi jalannya pertandingan. Indonesia pun menyerah 2-3 dari Afghanistan.
Berikut susunan starter pemain timnas Indonesia vs Afghanistan:
Kiper: Adi Satryo
Belakang: Firza Andika, Rachmat Irianto, Andy Setyo, Rifad Marasabessy
Tengah: Osvaldo Haay, Ady Setiawan, Yakob Sayuri, Witan Sulaeman
Depan: Saddam Gaffar, M. Rafli.
Advertisement