Tim Voli Pantai Putra Sidoarjo Tumbangkan Malang 2-1
Tim voli pantai putra Sidoarjo berhasil mengalahkan kontingen Malang dengan skor 2-1 pada penyisihan babak 16 besar yang berlangsung di GOR Sidoarjo, Minggu 10 September 2023.
Bambang Eko Suhartawan, Manajer Tim Voli Pantai Sidoarjo mengatakan, usai pertandingan di hari kedua, tim yang dilatihnya tahun ini mulai menunjukkan kemajuan sesuai apa yang diharapkan manajemen.
"Alhamdulillah usai melewati evaluasi pada ajang Porprov Jatim tahun 2022 kemarin, tim kami mulai menunjukkan taringnya," ucap pelatih yang akrab disapa Wawan itu, Minggu 10 September 2023.
Masih dikatakan Wawan, evaluasi berkala usai pertandingan merupakan hal penting yang selalu ia terapkan kepada atletnya. "Hal itu bertujuan untuk memahami kekurangan dan kekuatan lawan," imbuhnya.
Saat ditanya mengenai lawan terberatnya selama ini, Wawan menjawab Kontingen Kabupaten Sumenep selalu menjadi perhatian untuk memaksimalkan anak didiknya dapat keluar menjadi juara.
"Kita akui kabupaten Sumenep adalah lawan yang cukup berat. Namun dari evaluasi tahun kemarin kita masih percaya diri dapat menyisihkan jika dipertemukan dalam pertandingan," tegas Wawan.
Usai menumbangkan kontingen Malang dalam pertandingan pertama hari ini. Tim Sidoarjo bakal menghadapi tim kontingen Gresik dua.