Tim Gabungan Amankan Malam Takbiran di Kota Blitar
Menjelang Hari Raya Idulfitri 1 Syawal 1445 Hijriyah Pemerintah Kota Blitar bersama TNI dan Polri menggelar apel pengamanan malam takbir Tahun 2024. di halaman kantor Walikota Blitar Selasa 9 April 2024.
Kapolres Blitar Kota AKBP Danang Setyo PS mengatakan pengamanan malam Takbir Tahun 2024 dilakukan oleh petugas gabungan meliputi Polres Kota Blitar, Pemerintah kota Blitar, Kodim 0808, Pemadam kebakaran, RAPI serta ORARI.
“Pengamanan malam takbir ini dapat menjaga kondusifitas wilayah, masyarakat di Kota Blitar bisa merayakan Lebaran tahun 2024 berjalan lancar, aman dan nyaman,” ujar Kapolres Blitar melalui Kasie Humas Polres Kota Blitar AKP Samsul Anwar.
Usai apel akbar, Kapolres Danang Setyo dan Walikota Blitar Drs Santoso bersama jajaran Forkompinda kota Blitar mengadakan kunjungan dan pengecekan kesiapan pengamanan di Pos pengamanan dan Pos Pelayanan di wilayah hukum Polres Blitar Kota.
“Ini dalam upaya memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pemudim lebaran tahun 2024,” pungka Kapolres Danang.
Advertisement