Tilep HP Istri, Pemuda Sebar Hoaks Diserang Gengster di Kediri
Seorang pria berusia 21 tahun, berinisial ABK harus menjalani pemeriksaan di Polsek Pagu. Sebabnya, ia menyebar hoaks telah jadi korban perampasan gangster, di depan Taman Totok Kerot, Desa Bulupasar, Kecamatan Kayen Kidul, Kediri pada Sabtu 1 Juli 2023 malam. Usut punya usut ternyata ABK mengarang cerita untuk menjual HP milik istrinya.
Peristiwa itu bermula dari ABK yang mengarang cerita jika HP istrinya hilang dijambret gangster. ABK mengaku, HP itu hilang dalam perjalanan pulang dari Simpang Lima Gumul (SLG). Kepada keluarganya, ia bercerita jika dikejar oleh sepeda motor Honda Beat warna putih tanpa nomor polisi, berboncengan tiga orang. Sedangkan ABK mengendarai sepeda motor Scoopy.
Setiba di depan taman Totok Kerot Desa Bulupasar, ia ditendang oleh tiga orang itu dan terjatuh. Lantas, ia dipukuli dan kemudian ponselnya dirampas.
Akibat berita hoaksnya, Bhabinkamtibmas dan Babinsa pun datang ke rumahnya guna mencatat kabar terkait adanya gengster di Kediri. Namun di depan petugas, ABK tak mampu mempertahankan kisahnya.
Ia pun mengaku jika kisah itu adalah kabar bohong, dan HP milik istrinya kini disimpan di jok Scoopy. ABK berencana menjual HP Xiaomi milik istrinya, tanpa sepengetahuan si pemiliknya, untuk melunasi utang kepada temannya.
"Jadi tidak ada gengster. Setelah mendapat pengakuan tersebut petugas unit Reskrim langsung mencari ponsel tersebut dan ditemukan disembunyikan di dalam tungku oleh ABK di rumah orang tuanya," ucap AKP Suharsono. Kapolsek Pagu AKP Suharsono, Minggu 2 Juli 2023.
Ia berpesan kepada masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi dan percaya terhadap kabar yang belum tentu kebenarannya. Baik itu di media sosial dan di manapun.
Ia menyampaikan kepada masyarakat aga dipastikan kebenarannya. Sehingga tidak terjadi gaduh dan membuat keresahan masyarakat. "Mari kita bersama-sama menjaga, memelihara keamanan. Jangan sampai percaya atau terprovokasi terhadap berita bohong," katanya.
Atas perbuatannya, ABK akhirnya mengakui kesalahannya. ABK membuat surat pernyataan bahwa ia telah mengaku salah menyebarkan kabar bohong. ABK meminta maaf dan menyesal telah memberikan kabar bohong.