Tiga Pintu Air di DKI Jakarta Siaga 1
Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta melaporkan hingga 20 Februari 2021 Pukul 05.00 WIB, tinggi muka air di Angke Hulu, Karet, dan Sunter Hulu berstatus Siaga I.
Dari pantauan di akun Twitter @DinasSDAJakarta, status Siaga 2 di Manggarai. Sementara itu Pesanggrahan, Pasar Ikan Kali/Laut, PA Marina Kali/Laut, dan Cipinang Hulu berstatus Siaga 3.
Sedangkan Katulampa, Depok, Krukut Hulu,Waduk Pluit, dan Pulogadung masih normal atau siaga empat.
Di sisi lain, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan prakiraan cuaca di DKI Jakarta, Sabtu 20 Februari 2021. Pagi hari, BMKG memprediksi terjadi hujan di seluruh wilayah Ibu Kota.
Berdasarkan keterangan di laman resmi BMKG, pada pagi hari Jakarta Timur dan Jakarta Selatan diperkirakan hujan sedang. Sementara wilayah Ibu Kota lainnya diperkirakan hujan ringan.
BMKG memperkirakan akan terjadi hujan lebat pada siang hari di Jakarta Barat dan Jakarta Selatan. Hujan disertai kilat dan petir diprediksi akan terjadi pada siang hari di Jakarta Timur.
"Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Jaksel, Jakbar dan Jaktim pada siang dan malam hari," tulis BMKG.
Pada malam hari, Jakarta Barat diprediksi akan diguyur hujan lebat. Sementara akan terjadi hujan ringan di Jakpus, Jakut dan Kepulauan Seribu. BMKG juga memprediksi hujan sedang terjadi pada malam hari di Jaksel dan Jaktim.
Suhu udara di Ibu Kota pada hari ini ada pada kisaran 23 hingga 32 derajat celcius. Kelembaban udara ada pada rentang 75 sampai 98 persen.
Berikut rincian ketinggian muka air di sejumlah pintu air:
- Katulampa, ketinggian 70 cm
- Depok, ketinggian 167 cm
- Manggarai, ketinggian 895 cm
- Karet, ketinggian air 650 cm
- Krukut Hulu, ketinggian air 150 cm
- Pesanggrahan, ketinggian air 190 cm
- Angke Hulu, ketinggian air 340 cm
- Waduk Pluit, ketinggian air -155 cm
- Pasar Ikan Kali/Laut, ketinggian air -140/197 cm
- PA Marina Kali/Laut, ketinggian air 200/199 cm
- Cipinang Hulu, ketinggian air 200 cm
- Sunter Hulu, ketinggian air 300 cm
- Pulo Gadung 530 cm
Advertisement