Tiga Jam di Surabaya, Jenazah Vanessa Angel Berangkat Via Darat
Setelah memakan waktu kurang lebih tiga jam setelah kedatangan jenazah artis Vanessa Angel atau Vanesa Adzania diberangkatkan ke rumah duka di DKI Jakarta, Kamis 4 November 2021 petang. Rencananya jenazah Vanessa dan Febri Ardiansyah disemayakan di kediaman mereka, di Perumahan Permata Mediterania, Jakarta Barat.
Berangkat Via Darat
Berdasar pantauan Ngopibareng.id di Kamar Jenazah RS Bhayangkara Polda Jatim, Surabaya, tepat pukul 18.00 WIB dua jenazah yakni Vanessa Angel bersama suami Febri Ardiansyah keluar dari kamar jenazah dan langsung dibawa masuk ke dalam dua unit mobil ambulans.
Sesuai rencana keluarga, pemakaman akan dilaksanakan besok, Jumat 5 November 2021, siang. "Saya sebagai kuasa keluarga di sini sudah koordinasi sama keluarganya Vanessa dan papanya Bibi (sapaan Febri Ardiansyah) akan langsung dibawa ke Jakarta, dan besok langsung dilakukan pemakaman," ujar Kuasa Hukum Vanessa Angel, Milano Lubis.
Disemayamkan di Rumah Duka
Keberangkatan kedua jenazah ini turut dihadiri langsung oleh keluarga Vanessa Angel serta kerabat dekat yang ada di Surabaya. Diperkirakan jenazah akan tiba di Jakarta Jumat, 5 November 2021, dini hari.
Rencananya jenazah akan disemayamkan di rumah duka, kediaman Vanessa Angel di Febri Ardiansyah, yaitu di Perumahan Permata Mediterania, Kelurahan Kembangan, Jakarta Barat.
Laka Tunggal Vanessa Angel
Seperti dikabarkan sebelumnya, mobil yang ditumpangi Vanessa Angel mengalami kecelakaan tunggal di tol Jombang (ruas Jakarta-Surabaya) Km 672 300A, Kamis 4 November 2021, pukul 12.36 WIB.
Dugaan sementara kecelakaan terjadi karena faktor kelelahan sopir. Dari kejadian tersebut, ada dua orang yang dinyatakan meninggal, yakni Vanessa Angel bersama suami Febri Ardiansyah. Sedangkan tiga korban lainnya selamat dan mengalami luka-luka, yaitu sopir, asisten rumah tangga, dan anak Vanessa Angel.
Advertisement