Tiffany SNSD Gabung Sublime Akting di Drakor Reborn Rich
Tiffany Young atau yang lebih dikenal sebagai Tiffany SNSD atau Girl's Generation turut membintangi drakor Reborn Rich bersama Lee Sung Min dan Song Joong Ki. Ia berperan sebagai Rachel.
Kabar lainnya, Tiffany SNSD sudah menandatangani kontrak eksklusif dengan agensi Sublime Artist Agency, Senin 26 Desember 2022. Ini merupakan agensi yang menaungi aktor dan aktris terkenal Korea Selatan seperti Song Kang Ho, Rain, Youngjae GOT7, Jackson Wang, Hani EXID, mantan anggota GFRIEND Yerin, mantan anggota Lovelyz Yein, mantan anggota I.O.I, PRISTIN Lim Nayoung hingga Ki Eun Se.
Sublime menjadi agensi pertama Tiffany SNSD dalam lima tahun terakhir setelah hengkang dari SM Entertainment pada 2017 lalu. Perempuan 33 tahun ini sempat menjalani karier secara mandiri tanpa bantuan agensi.
"Tiffany Young telah menandatangani kontrak eksklusif dengan kami. Kami sangat senang bisa bekerja sama dengan Tiffany Young, yang memiliki pengaruh tak terbatas. Kami akan secara aktif mendukungnya sehingga dia dapat menggunakan pengaruh itu di berbagai bidang di masa depan," demikian dikabarkan Soompi.
Advertisement