Tidur di Teras Rumah, Nenek di Situbondo Jadi Korban Curas
Nenek berusia 72 tahun di Situbondo, Jawa Timur menjadi korban pencurian dengan kekerasan (curas), Jumat, 20 Januari 2023 dini hari. Nenek bernama Sahriyati, warga Desa Tanjung Pecinan, Kecamatan Mangaran ini dipukul dengan benda tumpul dan kalung emasnya dirampas orang tak dikenal saat tidur di teras rumah.
Akibatnya, nenek yang tinggal sendiri di rumah itu mengalami luka memar dan robek di dahinya akibat pukulan benda tumpul. Ia juga menderita kerugian materi lebih Rp7 juta setelah kalung emas 10 gram digondol pelaku.
Kasatreskrim Polres Situbondo AKP Dhedi Ardi Putra dikonfirmasi melalui telepon seluler mengatakan, anggota Satreskrim Polres langsung menindaklanjuti kejadian curas dialami nenek Sahriyati, warga Desa Tanjung Pecinan, Kecamatan Mangaran. Menurunkan tim INAFIS dan Satreskrim Polres ke lokasi meminta keterangan korban dan mengumpulkan barang bukti.
Selain itu, melakukan olah TKP dan memasang garis polisi atau police line di rumah nenek Sahriyati. "Itu semua untuk mencari petunjuk guna mengungkap pelakunya. Semoga dalam waktu tidak lama pelaku berhasil ditangkap," kata AKP Dhedi Putra, Jumat, 20 Januari 2023.
Dari olah TKP, perwira tiga balok kuning di pundak asal Mojokerto itu menduga pelaku masuk rumah nenek Sahriyati dengan merusak pagar kayu pekarangan sebelah Selatan. Setelah itu, pelaku ke teras rumah memukul dan merampas kalung emas di leher nenek Sahriyati yang sedang tidur.
"Saat dipukul dan dirampas kalung emasnya, nenek Sahriyati terbangun dari tidur, tapi tidak melihat wajah pelaku. Kejadiannya Jumat dini hari sekitar pukul 00.15 WIB," ujarnya.
Advertisement