DB Mengintai Lho, Indro Harianto: Antisipasi Sebaik Mungkin
Musim penghujan belum mereda. Malah ditengarai curah hujan sedang tinggi-tingginya. Ancaman besarnya tak hanya banjir di mana-mana, tetapi juga penyakit demam berdarah
Deman dengue atau deman berdarah (DB) menjadi penyakit yang paling diwaspadai pada musim hujan seperti ini. Apalagi, Jawa Timur menjadi Provinsi dengan jumlah penderita deman berdarah terbanyak saat ini.
Dengan kondisi seperti ini tak ada pilihan lain kecuali melakukan antisipasi sedini mungkin agar Anda dan keluarga tidak terjangkit DB.
Imbauan antisipasi DB pun masif dilakukan berbagai pihak. Tak terkecuali Dr. Indro Harianto, SpPD., dokter spesialis penyakit dalam Rumah Sakit Husada Utama, Surabaya.
Kata Indro Harianto, apa saja harus dilakukan sebagai langkah antisipasi agar terhindar demam berdarah.
"Pada prinsipnya untuk mencegah DB kita bagi dua, yaitu antisipasi dalam diri sendiri juga antisipasi lingkungan. Internal dan eksternal. Keduanya harus sama-sama dilakukan agar pencegahan bisa maksimal," kata Indro.
Antisipasi internal itu antara lain meningkatkan daya tahan tubuh dengan cara istirahat yang cukup, makan makanan bergizi, banyak minum air putih serta menerapkan pola hidup sehat.
Untuk eksternalnya adalah memperhatikan kebersihan lingkungan. Melakukan prinsip 3M (menguras, menutup dan mengubur) genangan air untuk mencegah nyamuk berkembang biak. Lalu melakukan fogging nyamuk.
"Fogging nyamuk sebenarnya hanya membunuh nyamuk yang sudah besar, tapi jentik nyamuk tidak mati karena fogging. Untuk itu dua prinsip antisipasi itu harus benar-benar dilakukan. Untuk itu saya menghimbau jangan hanya fokus pada satu titik pencegahan. Tapi lakukan dua prinsip diatas agar pencegahan DB berjalan maksimal dan terhindar dari penyakit ini." (pts)
Advertisement