Tiba di Fuzhou, Wapres Disambut Wakil Gubernur Fujian
Wakil Presiden (Wapres) KH Ma’ruf Amin beserta Ibu Hj Wury Ma'ruf Amin dan rombongan tiba di Bandara Fuzhou Changle, Fuzhou, Provinsi Fujian, Republik Rakyat Tiongkok (RRT), pada Kamis malam, 14 September 2023.
Wapres disambut Wakil Gubernur Provinsi Fujian Madame Guo Ningning, Duta Besar RI untuk RRT Djauhari Oratmangun beserta Ibu Sih Elsiwi Handayani Oratmangun, dan Atase Pertahanan (Athan) RI Beijing Kolonel Mar. Benny Poltak Nadeak beserta Ibu Desy Sulastri Tampubolon.
Setelah itu, wapres beranjak ke Hotel Crowne Plaza Fozhou Riverside untuk bermalam dan melakukan persiapan kegiatan esok hari. Tampak menyambut wapres di Hotel Crowne Plaza Konjen RI untuk Guangzhou beserta Ibu Herwati Sari Drajat, General Manager Crowne Plaza Fuzhou Riverside, Home Staf KJRI Guangzhou, serta sejumlah masyarakat Indonesia di Fuzhou.
Diberitakan sebelumnya, Wapres Ma'ruf bersama Wury Ma'ruf bakal berada di RRT selama 6 hari. Wapres membawa misi memperkenalkan produk halal Indonesia di Negara Tirai Bambu.
Juru bicara wapres, Masduki Baidlowi menyampaikan wapres akan dengan para pengusaha Fujian yang bergerak di sektor halal. Seperti usaha makanan produk kelautan, minuman, dan logistik rantai pasok makanan beku.
“Selama ini Indonesia hanya menjadi pemakai, nanti akan menjadi produsen. Dalam konteks inilah maka wapres bertemu dengan para pengusaha halal yang ada di Provinsi Fujian,” kata Masduki dalam keterangan tertulis.