Thoriq Terima Bantuan Masyarakat Bekasi untuk Korban Semeru
Bupati Lumajang Thoriqul Haq berterima kasih atas bantuan dari Pemerintah Kota Bekasi untuk masyarakat terdampak erupsi Gunung Semeru.
"Terima kasih masyarakat kota bekasi yang membantu kami korban erupsi. Kami di Kabupaten Lumajang sedang berduka akibat Erupsi Semeru," ujarnya saat Penyerahan Bantuan dari Wali Kota Bekasi Tri Adhianto, di Pendopo Arya Wiraraja Lumajang.
Cak Thoriq menambahkan, saat ini Pemkab Lumajang telah melakukan percepatan proses relokasi agar masyarakat korban erupsi Gunung Semeru yang berada di posko pengungsian, bisa kembali hidup normal.
"Saya bersyukur kementerian sangat cepat membantu kami termasuk penyediaan lahan 81 hektare, dan pembangunan huntara dan huntap sudah dilakukan," kata dia.
Ia menambahkan, bantuan berupa donasi akan digunakan untuk kebutuhan peralatan dan perlengkapan rumah tangga di tempat relokasi.
Sementara itu, Plt Walikota Bekasi Tri Adhianto mengungkapkan, kedatangannya di Kabupaten Lumajang ini dalam rangka menyerahkan bantuan untuk warga terdampak erupsi Gunung Semeru dari masyarakat Kota Bekasi.
"Ini tanggung jawab kita bersama, sebagai bentuk toleransi bahwa kita adalah saudara," ungkapnya.
Tri Adhianto berharap bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat terdampak erupsi bencana dan menyambung tali persaudaraan serta membangun kerjasama untuk saling memaksimalkan potensi daerah masing-masing.
"Mudah-mudahan ada kesempatan untuk kerja sama memaksimalkan sumber daya yang kita miliki," katanya.
Advertisement