Thomas Tuchel Siap Tawarkan Jalan Kembali untuk Romelu Lukaku
Manajer Chelsea Thomas Tuchel telah mengonfirmasi bahwa klub akan duduk untuk melakukan pembicaraan dengan Romelu Lukaku pada hari ini, Senin 3 Januari 2021 dan siap menawarkan 'jalan kembali' untuk pemain Belgia itu.
Lukaku dikeluarkan dari skuad The Blues untuk pertandingan melawan Liverpool pada laga lanjutan Premier League pada Minggu, 2 Januari 2021 malam. Ini sebagai hukuman untuk eks pemain Inter Milan itu setelah komentar kontriversialnya ketika sesi wawancara dengan Sky Italia, di mana sang striker mengungkapkan dirinya tidak terlalu senang di Stamford Bridge.
Komentar itu menyebabkan kebingungan dan kemarahan yang meluas di dalam klub. Apalagi pemain berusia 28 tahun itu juga menyatakan keinginannya kembali ke mantan klubnya, Inter Milan.
Menjelang pertandingan hari Minggu, mantan rekan setim Lukaku di Everton, Tim Howard, yang bekerja sebagai pakar untuk NBC Sports, mengungkapkan bahwa striker tersebut terlambat untuk diam setelah wawancara eksplosifnya. Dan masih banyak lagi pengamat sepak bola di Inggris yang menyayangkan komentar Lukaku.
Kendati begitu, Tuchel masih membuka pintu maaf bagi pemainnya itu. Dia juga mengonfirmasi bahwa akan ada pembicaraan atas krisis ini dengan pemain internasional Belgia tersebut.
“Ini adalah pemain kami, selalu ada jalan kembali,” ujar bos Chelsea kepada Sky Sports saat ditanya apakah ada jalan kembali untuk Lukaku.
"Tapi kami akan menyelesaikan ini di Cobham secara tertutup dan setelah kami membuat keputusan, klub, pelatih, dan begitu Romelu tahu, maka mungkin Anda juga akan tahu."
Terkait kemungkinan Lukaku akan bersaing untuk mendapatkan tempat untuk pertandingan semifinal leg 1 Piala Carabao lawan Tottenham pada Kamis, 6 Januari 2022, Tuchel belum bisa memastikan.
“Mari kita lihat. Kami akan memutuskannya setelah pembicaraan itu,” tuturnya.
"Kami akan mengadakan pertemuan dan kemudian memutuskan dari sana, kemudian kami akan memberi tahu Anda," ujarnya kepada BBC Sport.
Advertisement