Thiery Henry Sebut Messi Terisolasi di PSG
Mantan pemain Barcelona, Thiery Henry, menyebut Lionel Messi terisolasi di PSG. Menurutnya, penempatan Messi di sayap kanan membuat permainan Messi kurang menonjol.
Di matanya, PSG bisa mendapatkan lebih banyak dari Messi jika dia ditempatkan di sektor tengah lapangan. Karena di posisi itu, Messi bisa mengontrol bola dan permainan.
Henry menyebut penempatan Messi di PSG saat ini membuat megabintang asal Argentina ini tidak banyak memegang bola. Sehingga kontribusi Messi di PSG relatif minim.
Messi mengalami masa-masa kering gol dalam empat pertandingan terakhir di Ligue 1. Teranyar, Messi gagal membawa PSG meraih kemenangan saat timnya ditahan 0-0 oleh Marseille. Akibatnya, La Pulga menuai beberapa kritik karena dianggap tak sesuai ekspektasi.
“Dia (Messi) terisolasi, dia kurang menguasai bola,” kata Henry kepada RMC Sport.
“Saya tidak akan mengatakan dia sedih, tetapi dia terisolasi. Saya lebih suka dia di tengah.”
"Saya mengalami masalah dengan Leo di sisi kanan. Di tengah, dia bisa mengatur tempo. Sesuatu perlu ditemukan untuk membuat Mbappe, Neymar, dan Messi bermain bersama."
Mantan penyerang Arsenal itu terus mempertanyakan posisi Messi di bawah pelatih Mauricio Pochettino. Henry yakin, Messi tidak akan memberikan banyak perbedaan jika tetap dipasang di posisi itu. Baginya, dari segi taktik Messi tidak ideal di tempat itu.