Tertimpa Pohon Tumbang, 2 Orang di Mojokerto Alami Luka Berat
Hujan lebat disertai angin kencang yang terjadi di Mojokerto pada Kamis 11 Januari 2023 sore membuat dua prang mengalami luka berat. Akibatnya, kedua orang itu harus mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit.
Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati menjelaskan, korban luka adalah Umar Mukhtar, 22 tahun, warga Desa Mojotamping, Kecamatan Bangsal dan Saumi, 79 tahun, warga Jalan Masjid Kelurahan Sarirejo, Kecamatan Mojosari.
Kedua korban terluka akibat tertimpa pohon yang tumbang diterjang angin kencang. “Kedua korban mengalami luka berat,” jelasnya saat mengunjungi korban, Jumat, 12 Januari 2023.
Dalam sebuah kesempatan, Bupati Mojokerto turut menyempatkan untuk membesuk secara langsung Umar dan Saumi yang saat ini dirawat intensif di RSUD Prof dr Soekandar Mojokerto.
Menurutnya, Umar tertimpa pohon tumbang ketika mengendarai sepeda motor di Jalan Mojosari-Pungging, tepatnya di sebelah barat kantor Kecamatan Pungging. Sedangkan, Saumi tertimpa pohon tumbang saat berada di area rumahnya.
Merespons bencana ini, pihaknya akan menggelar mitigasi bencana dengan memeriksa pepohonan yang berpotensi tumbang.
“Semua harus waspada dan hati-hati. Musibah ini akan jadi evaluasi bersama agar ke depan jangan sampai terulang,” pungkasnya.
BPBD
Seperti diberitakan sebelumnya, BPBD memberikan rilis resmi perihal terjangan hujan deras disertai angin kencang yang terjadi pada beberapa Kecamatan di Kabupaten Mojokerto.
Terdapat beberapa kecamatan terdampak hujan angin, baik membuat pohon tumbang maupun kerusakan bangunan.
Kabid Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto Abdul Khakim menjelaskan, hujan angin terjadi sekitar pukul 15.00 WIB.
Data BPBD juga mencatat, terdapat 5 kecamatan yang terdampak yaitu Kecamatan Bangsal, Kecamatan Kutorejo, Kecamatan Puri, Kecamatan Mojosari dan Kecamatan Pungging.
Dampaknya, belasan rumah rusak ringan hingga berat, beberapa fasilitas umum seperti masjid dan bangunan sekolah juga terdampak dan belasan pohon tumbang.
Advertisement