Terobos Pintu Palang, Sopir Truk di Jember Tewas dihantam Kereta Api Logawa
Kecelakaan Kereta Api kembali terjadi di perlintasan sebidang dengan palang pintu di Arjasa, Jember pada Senin 17 Februari 2025. Seorang pengemudi truk menjadi korban tewas usai kejadian itu.
Peristiwa terjadi di Kelurahan Baratan, Kecamatan Patrang, Jember. Truk yang dikemudikan Erpan melintas palang tersebut saat Kereta Api Logawa relasi Ketapang-Purwokerto melintas pukul 08.25 WIB.
Kanit Laka Lantas Polres Jember, Ipda Tommy Nur Alamsyah mengatakan bahwa kereta itu melaju darah arah utara ke selatan. Sesampainya di lokasi kejadian, truk dengan nomor polisi P-8782-QV itu pun menabrak palang pintu dari arah barat.
Karena jarak yang terlalu dekat, Kereta Api Logawa akhirnya menghantam bagian belakang truk. Truk itu terlempar hingga akhirnya terguling tepat di pinggir jalan.
Akibat kejadian tersebut, pengemudi truk bernama Erpan meninggal dunia. Erpan meninggal dunia dengan kondisi terluka parah di bagian kepala. Sedangkan kernet bernama Jumadi terluka.
“Kedua korban sama-sama dibawa ke RSD Seobandi. Pengemudi meninggal dunia bernama Erpan. Sedangkan pembantu sopir bernama Jumadi selamat, namun juga terluka,” katanya.
Berdasarkan hasil olah TKP dan pemeriksaan saksi, kecelakaan tersebut terjadi akibat kelalaian dari pengemudi truk. Pengemudi truk menabrak pintu palang yang sudah dalam kondisi tertutup saat kereta api hendak melintas.
“Kelalaian ada pada pengemudi truk yang menerobos pintu palang yang sudah tertutup. Alasan pengemudi menerobos masih dalam proses penyelidikan. Saat ini, masih membantu mengurus korban di RSD Seobandi,” pungkasnya.
Manager Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember, Cahyo Widiantoro mengatakan pasca kecelakaan itu, Kereta Api Logawa sempat berhenti. Setelah dipastikan seluruh sarana dan prasarana kereta api aman, kereta api melanjutkan perjalanan menuju Stasiun Jember.
Setiba di Stasiun Jember, KA Logawa kembali diperiksa dan ditemukan adanya kerusakan pada selang saluran udara sehingga membutuhkan perbaikan. KA Logawa kemudian diberangkatkan kembali dari Stasiun Jember pukul 08.55 WIB dan mengalami kelambatan 19 menit.
Advertisement