Ternyata...Jadwal Pertandingan El Clasico Dimajukan Demi Indonesia
"Real Madrid dan Barcelona memiliki fans yang sangat besar di Indonesia dan kami merasa kami memiliki hutang untuk memenuhi hasrat para fans La Liga," Presiden La Liga, Javier Tebas
La Liga Spanyol benar-benar ingin memanjakan sekaligus mengeruk keuntungan dari penonton di Asia, khususnya Indonesia. Buktinya, demi mengaet penonton lebih banyak, laga El Clasico antara Barcelona dengan Real Madrid di sesuaikan dengan waktu di Indonesia.
Jadwal awal, Real Madrid akan menjamu Barcelona di Santiago Bernabeu, Sabtu 23 Desember 2017, sebenarnya pukul 23.00 WIB atau pukul 5 sore waktu di Spanyol.
Namun akan berubah menjadi pukul 19.00 WIB atau dimajukan empat jam. La Liga punya alasan memajukan jadwal laga bertajuk El Clasico tersebut. Salah satunya adalah memikat hati penonton di kawasan Asia, termasuk Indonesia.
Tak hanya menyesuaikan dengan jam di Indonesia , La Liga juga berinisiatif menggelar acara nonton bareng El Clasico di Summarecon Mall Serpong, Jakarta. Mereka yang datang bisa langsung bertegur sapa dengan mantan pemain Valencia, Gaizka Mendieta.
"Real Madrid dan Barcelona memiliki fans yang sangat besar di Indonesia dan kami merasa kami memiliki hutang untuk memenuhi hasrat para fans La Liga," Presiden La Liga, Javier Tebas.
“Tujuan kami adalah membawa LaLiga ke seluruh dunia, dan lebih jauh lagi menjadikan LaLiga sebagai kompetisi sepakbola terbaik dan terbesar di dunia," harapnya.
Sementara Mendieta sebagai duta besar LaLiga mengaku tak sabar untuk segera hadir dalam acara nonton bareng nanti. Melihat antusiasme masyarakat Indonesia dalam menyaksikan El Clasico membuatnya penasaran.
"Saya tidak sabar untuk bertemu para fans dan bersama merasakan antusias menyaksikan pertandingan yang paling dinanti tidak hanya di Indonesia namun juga di dunia,” ujar Mendieta. (tom)
Advertisement