Terlacak, Dosen UII yang Hilang Turun di Boston
Jejak Dosen Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta Ahmad Munasir Rafie mulai terkuak. Pria berusia 37 tahun itu disebut mengubah rute perjalanan dan turun di Boston, Amerika Serikat.
Penjelasan UII
Rektor UII Fathul Wahid menyebut mendatakan informasi dari United States Customs and Border Protection (US CBP). Dilansir dari Detik, disebutkan jika Ahmad Munasir turun di Bandara Boston pada 13 Februari 2023. Informasi serupa juga didapat dari pihak keluarga.
Namun, lokasi pasti Ahmad Munasir belum diketahui pasti. Pihak keluarga juga belum bisa mengontak Ahmad. "Begitu juga, UII belum mengetahui misi atau alasan mengapa Rafie menuju Boston sekembalinya dari Oslo melalui Istanbul, dan tidak langsung ke Indonesia," katanya.
Ia berharap Ahmad segera memberikan kabar dan dapat kembali dalam kondisi baik secepatnya ke Indonesia. "Jika dibutuhkan bantuan pendampingan atau penjemputan, UII akan berkoordinasi dengan Kemlu RI dan/atau KJRI New York," lanjutnya.
Keterangan Kepolisian
Sedangkan Kadiv Hubinter Polri Irjen Krishna Murti memastikan jika Ahmad Munasir tidak hilang. Namun ia mengubah rute perjalanan pulang, tanpa memberitahukan kampus atau keluarganya.
Ia juga menyebut jika aparat telah mengetahui lokasi Ahmad Munasir. "Sudah terdeteksi lokasinya," katanya, Senin 20 Februari 2023.
Khrisna juga menyebut jika Ahmad melakukan upaya melarikan diri, meski belum bisa dijelaskan penyebabnya.
Perjalanan Dosen UII
Diketahui Ahmad Munasir Rafie Pratama tak diketahui kabarnya dalam perjalanan pulang dari Oslo, Norwegia.
Ia berada di Norwegia sejak 5 Februari 2023 bersama empat orang dari UII, termasuk Rektor Fathul Wahid.
Mereka menjalani program untuk mempererat kerja sama kedua universitas dengan dukungan pendanaan Uni Eropa melalui skema Erasmus+, dikutip dari Kompas.com, Minggu 19 Februari 2023.
Ketika perjalanan pulang, tim terbagi dalam tiga penerbangan berbeda ketika berangkat dari Oslo.
Ahmad Munasir ada pada penerbangan dengan rute Oslo, Riyadh, Istanbul, Jakarta. Ia harus mampir lewat Arab Saudi sebab sebagian tiket dibayar oleh panitia Konferensi Arab Saudi yang mengharuskannya mengambil rute itu.
Yang terjadi setelah itu, Ahmad Munasir diketahui berada di Turki. Hasil pelacakan menemukan aktivitas daring terakhir Ahmad ada pada pukul 03.00 dan pukul 08.00 waktu setempat.
Jejaknya berupa Ahmad Munasir yang sign out dari Google Drive, serta koneksi internet melalui VPN yang mengarah ke kampus UII.