Terciduk Pesta Narkoba di Kapal, Anak Shah Rukh Khan Menangis
Anak bintang Bollywood Shah Rukh Khan, Arya Khan, 23 tahun, ditangkap saat pesta narkoba di atas kapal pesiar. Arya Khan disebutkan menangis sepanjang pemeriksaan oleh kepolisian setempat.
Anak Shah Rukh Khan Pesta Narkoba
Anak Shah Rukh Khan, Arya Khan ditangkap saat terlibat dalam pesta narkoba di atas kapal pesiar, di lepas pantai Mumbai, India, pada Sabtu 2 Oktober 2021.
Selain Arya Khan, terdapat tujuh orang lain yang ikut ditangkap dengan kasus yang sama. Antara lain Munmun Dhamecha, Nupur Sarika, Ismeet Singh, Mohak Jaswal, Vikrant Chhoker, Gomit Chopra dan Arbaaz Merchant.
Biro Pengendalian Narkoba (NCB) menyebut, menangkap anak Shah Rukh Khan dan 7 orang lainnya dalam sebuah pesta narkoba di atas kapal pesiar itu. NCB menyita sejumlah obat terlarang, di antaranya 13 gram kokain, 21 gram charas, 22 pil MDMA (ekstasi), dan 5 gram MD (Mephedrone).
Anak Shah Rukh Khan, Arya Khan dijerat dengan sejumlah tuduhan, antara lain pembelian, kepemilikan dan penggunaan zat terlarang. Pasal yang digunakan adalah Pasal 67 dari Undang-Undang Narkotika dan Zat Psikotropika (NDPS), dikutip dari kompas.com.
Menangis Saat Diperiksa
Kini kedelapan orang yang ditangkap tengah menjalani pemeriksaan. "Kedelapan orang, termasuk Aryan Khan, sedang diperiksa. Berdasarkan pernyataan mereka, tindakan lebih lanjut akan diambil," kata NCB, dikutip dari India Today, Senin 4 Oktober 2021.
Sumber resmi NCB juga mengatakan jika anak Shah Rukh Khan, terus menangis sepanjang pemeriksaan berlangsung.
Melalui pemeriksaan diketahui pula jika Arya Khan sudah mengonsumsi narkoba selama empat tahun terakhir, termasuk ketika tinggal di Inggris dan juga di Dubai. (Kmp/Ind)
Advertisement