Tendangan Meriam Tchouameni Bawa Prancis Unggul 0-1 Atas Inggris
Timnas Prancis mampu unggul tipis 0-1 pada babak pertama atas Timnas Inggris pada ajang Piala Dinia 2022 Qatar di Stadion Al Bayt. Satu gol Les Blues dicetak oleh Aurelien Tchouameni pada menit ke-17.
Pada menit-menit awal babak pertama Timnas Prancis tampil menekan. Anak asuh Didier Deschamps mulai mengancam pada menit ke-10 berawal dari pergerakan Ousmane Dembele di sayap kanan pertahanan Inggris.
Umpan dilepaskan. Disambut tandukan Olivier Giroud sambil menidurkan badannya. Bola masih tepat dipelukan Jordan Pickford.
Tujuh menit kemudian Prancis mencetak gol melalui kerjasama apik antara Ousman Dembele di sayap kanan.
Mengumpan Antoine Griezzman. Bola diarahkan ke Aurelien Tchouameni melepaskan sepakan keras ke arah pojok kiri gawang Inggris. Jordan Pickford tak kuasa menghalau. Skor 1-0 untuk keunggulan Prancis.
Inggris mencoba membalas melalui kesempatan servis mati pada menit ke-20 di dekat kotak 12 pas Prancis.
Luke Shaw melepaskan tendangan melengkung yang melewati pagar betis Prancis. Sigap Hugo Lloris menangkap bola.
Inggris kembali mengancam gawang Les Blues pada menit ke-22 melalui aksi Harry Kane. Kapten Inggris tersebut tinggal berhadapan dengan kiper. Hugo Lloris masih bisa mementahkan bola.
Inggris terus mengancam gawang Prancis. Harry Kane melepaskan sepakan keras dari luar kotak penalti pada menit ke-28.
Tendangan melengkung ke atas masih bisa ditepis Hugo Lloris. Hingga jeda turun minum skor 0-1 untuk keunggulan Prancis bertahan.
Advertisement