Telkom dan PLN Siap Sukseskan UNBK 2017
Surabaya: Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2017 akan diselenggrakan pada bulan April mendatang. Untuk SMA akan dihelat pada 3-6 April, sementara itu untuk SMK akan digelar 10-13 April. Provinsi Jawa Timur tahun ini menargetkan kesuksesan 100% UNBK, karena itu persiapan sudah dilakukan sejak dini dan sekarang sudah memasuki tahap finalisasi.
Hal itu disampaikan oleh Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf (Gus Ipul) saat memimpin apel Jawa Timur Sukses 100% UNBK 2017, di Kantor Telkom, Ketintang, Surabaya, Selasa (14/3) pagi. “Kami terus melakukan finalisasi menuju UNBK, cari terus kekurangan, sempurnakan terus perencanaan hingga dari sisi perencanaan kita sudah cukup sempurna,” ucap Gus Ipul.
Penyelenggaraan UNBK 100% tahun ini adalah yang pertama kalinya, pasalnya, tahun lalu Provinsi Jawa Timur baru menyelenggarakan sepertiga, atau sebanyaki 1300 lembaga sekolah, dan tahun ini menjadi 3200 lembaga lebih.
“Tahun ini ada 450.000 siswa ribu lebih dari 3200 lembaga,” kata Gus Ipul. “Di 3200 lembaga itu terbagi 3 sesi yang masing-masing berdurasi selama 2 jam,” tambahnya.
Penyelenggraan UNBK tahun ini Pemprov dan Dinas Pendidikan Jawa Timur tentu membutuhkan pasokan listrik dan jaringan internet yang memadai. Guna memenuhi hal itu pihak Telkom Indonesia dan PLN siap memberikan sumbangsihnya.
Hal itu diungkapkan Pimpinan Telkom Wilayah Jawa Timur dan Nusa Tenggara, Supawiyanto. “Untuk menjaga tekat 100% UNBK Telkom melakukan 3 hal,” katanya, saat ditemui seusai apel Jawa Timur Sukses 100% UNBK 2017.
Ketiga hal tersebut adalah; pihak Telkom akan melakukan disentralisasi teknis unduh dan unggah bahan UNBK sehingga tidak hanya bergantung hanya pada satu server, tapi dimasukkan pada multiserver yang ada di sekolah-sekolah.
Kedua, dari segi jaringan untuk masing-masing sekolah, tim Telkom akan membackup dengan jaringan alternatif, sehingga ketika ada jaringan satu yang putus bisa beralih ke jaringan yang lain.
Dan yang ketiga, kata Supawiyanto Selama satu bulan sebelum dan satu bulan sesudah penyelengaraan UNBK, tim teknis Telkom telah siap mengawal jaringan 24 jam penuh selama 7 hari.
Hal senada juga dikatakan oleh General Manager PLN Distribusi jawa timur Dwi Kusnanto, “dari segi listrik kita udah melakukan semaksimal mungkin pengamanan, dari segi pasokan kita ada cadangan 1500 megawatt (1500 juta watt) yang standby,” ujarnya.
“Kesiapan kita juga didukung dengan kondisi lingkungan, seperti diketahui Jawa Timur belakangan sedang mengalami cuaca yang agak sedikit ekstrem dan beberapa hari lalu dilanda angin, jadi mohon doanya, mudah-mudahan tidak ada hal yang diluar kendali kita,” tandas Dwi Kusnanto.
Gus Ipul pun menambahkan tentang antisipasi bila terjadi kendala, “kendala pasti ada, tapi semuanya sudah diantisipasi, kalau nanti ada yang eror ujian akan diulang pada 18-19 april.”
Bagi Gus Ipul, apel pagi itu juga bagian dari semangat memupuk bersama. “Hari ini kita apel disini, untuk Surabaya dan sekitarnya, kita akan pindah ke beberapa tempat lagi, untuk memberikan semacam semangat, motivasi dan memberikan dukungan untuk mensukseskan UNBK di wilayah masing-masing,” tandasnya. (frd)
Advertisement