Tekuk Venezuela, Brasil Pimpinan Klasemen Zona Amerika Selatan
Brasil sukses melewati hadangan Venezuela pada matchday 3 Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan, Sabtu 14 November 2020. Laga yang berlangsung di Estadio do Morumbi, Sao Paulo, ini berakhir 1-0 untuk kemenangan Brasil.
Gol semata wayang kemenangan Brasil dicetak oleh Roberto Firmino di menit 67 setelah bermain 0-0 di babak pertama.
Dengan kemenangan ini, Brasil kini memimpin klasemen dengan 9 poin, selisih dua poin lebih banyak dari Argentina yang sehari sebelumnya ditahan 1-1 oleh Paraguay. Sedangkan Venezuela tenggelam di posisi sembilan tanpa poin.
Hasil ini menjadi modal positif bagi Brasil sebelum betarung melawan Uruguay tiga hari berikutnya. Sementara Venezuela akan menjamu Chili di kandang mereka.
Susunan Pemain
Brasil (4-3-3): Ederson; Danilo, Thiago Silva, Marquinhos, Renan Lodi (Alex Telles 90+6); Douglas Luiz (kuning 30) (Lucas Paqueta 46), Allan, Everton Ribeiro; Gabriel Jesus (Everton 77), Roberto Firmino, Richarlison (Pedro 76).
Pelatih: Tite.
Venezuela (4-2-3-1): Wuilker Farinez; Roberto Rosales (Alexander Gonzalez 64), Yordan Osorio, Wilker Angel, Rolf Feltscher (Luis Del Pino 18); Yeferson Soteldo (Romulo Otero 65), Tomas Rincon (kuning 81); Darwin Machis (kuning 76) (Jefferson Savarino 79), Christian Casseres (kuning 20), Junior Moreno; Salomon Rondon.
Pelatih: Jose Peseiro.
Statistik Brasil - Venezuela
Ball possession: 74% - 26%
Shots: 11 - 4
Shots on target: 3 - 1
Kartu kuning: 1 - 3
Kartu merah: 0 - 0.