Tekuk PSIL Lumajang, Persedikab Kediri Melaju Babak 16 Besar
Tim Sepak bola Persedikab Kediri dipastikan lolos ke babak 16 besar liga 3 Jawa Timur. Kepastian ini diperoleh setelah tim berjuluk Bledug kelud tersebut berhasil mengalahkan PSIL Lumajang. Skornya cukup meyakinkan 3-0 saat berlaga di Stadion Joko Samudro Gresik, pada Minggu 28 November 2021.
Kran gol Persedikab dibuka oleh pemain depan Fery Cahyo Utomo di menit ke-2. Kemudian dilanjut gol kedua di menit 18 oleh pemain belakang Muhammad Kamal. Ambisi gol anak asuh Tony Ho terus berlanjut di menit 90 menjelang bubaran babak kedua. Kali ini gol diceploskan oleh sang kapten Mohammad Khanafi.
Dalam keterangan persnya pelatih kepala Persedikab, Tony Ho menjelaskan, kemenangan ini merupakan hasil persiapan latihan yang selama ini sudah dilakukan para pemain menjelang babak 32 besar. Tony Ho menilai kemenangan ini diraih dengan susah payah karena tim lawan bermain cukup bagus.
"Harapan saya para pemain lebih siap, tidak lupa saya juga berterima kasih kepada para pemain yang sudah bekerja keras sehingga bisa menang dalam pertandingan ini," terang pelatih berdarah Makassar tersebut.
Sementara itu, kapten tim Mohammad Khanafi menyebut jika kemenangan yang diraih oleh tim, tidak lepas dari usaha kerja keras para pemain. Di samping itu, faktor lainya tidak lepas dari keberuntungan.
Khanafi berharap ke depan, timnya bisa bermain lebih kompak dan tetap dinaungi oleh dewi fortuna.
"Saya berterima kasih kepada para teman teman semuanya, karena pada hari ini sudah bekerja keras luar biasa, Dan alhamdulillah keberuntungan ada di pihak kami. Dan semoga ke depanya kita lebih kompak dan beruntung lagi," ujarnya.
Dengan tambahan 1 gol, Ferry Cahyo Utomo telah mengoleksi torehan 5 gol bagi timnya.