Tegar Ikut Ajang Pencarian Bakat Big Stage 2022 Malaysia
Masih ingat Tegar? Mantan penyanyi cilik ini sempat viral pada 2012 silam. Mantan pengamen cilik ini melambung ketika membawakan lagu “Aku Yang Dulu Bukanlah Yang Sekarang”.
Kala itu, pemilik nama lengkap Tegar Septian ini berhasil mendapatkan simpati dari publik. Di usia 12 tahun, ia wara-wiri Subang-Kopo-Cikampek untuk mengamen dengan gitar cilik. Sejak video ngamen-nya diunggah seorang mahasiswa via YouTube, 23 Mei 2012, nama Tegar melambung. Fantastis, hingga kini video itu sudah ditonton lebih dari 6,6 juta kali
Big Stage 2022 Malaysia
Setelah lama tak terdengar kabarnya, kini Tegar diberitakan sedang mengikuti ajang pencarian bakat tepatnya di Malaysia. Dalam laman Instagram @indomusikgram, terlihat video Tegar sedang berada di atas panggung dengan menyanyikan lagu yang melambungkan namanya.
“Lesgooow @tegar_official semangat membawa nama Indonesia, pada kangen ga ni sama lagu ini, Aku yang Dulu Bukanlah yang Sekarang, 2013,” tulis akun Indomusikgram.
Tegar mengikuti ajang pencarian bakat Big Stage 2022 Malaysia, terlihat Tegar bernyanyi di hadapan Siti Nurhaliza dan Masidayu yang menjadi juri di ajang tersebut. Tegar saat ini masih menjadi peserta yang bertahan dalam ajang pencarian bakat tersebut, dan Tegar merupakan perwakilan dari Indonesia yang tampil dalam ajang pencarian bakat tersebut.
Bersaing dengan Penyanyi Brunei dan Malaysia
Big Stage 2022 Malaysia merupakan musim keempat dan tayang selama delapan minggu. Acara itu menyuguhkan persaingan sengit antara 11 bintang besar yang mewakili tiga negara, yakni Malaysia, Brunei, dan Indonesia.
Mengutip MStar, lima bintang wanita yang akan tampil untuk musim ini adalah Aisha Retno, Elica Paujin, Lia Aziz, Yazmin Aziz dan Sofiaa Marieylla. Sedangkan enam bintang pria adalah Megat Rahim, Ajoi Zainal, Danial Chuer, Tuah Adzmi, Syafiq Abdilah (Brunei) dan Tegar Septian (Indonesia).
Di ajang pencarian bakat tersebut, Tegar Septian mendapat dukungan dari penggemar di Malaysia. Dukungan itu bertebaran di kolom komentarnya di Instagram maupun di YouTube ajang pencarian bakat tersebut.
"Kebanyakan alunan artis lelaki indo sedap didengar," tulis seorang warganet.
"Keep it Tegar insyaallah you go to final good voice," tulis penggemar yang lain di YouTube.
"Go tegar go..fan dari Malaysia," tulis penggemar di kolom komentar akun Instagram Tegar Septian.
Berkarier di Dunia Musik Tanah Air hingga Menikah Muda
Tegar terpaksa menjadi pengamen karena mengalami kesulitan keuangan, dan membuat dia harus memutuskan berhenti sekolah pada usia 8 tahun. Nama Tegar mulai melambung ketika video dirinya muncul di Youtube. Tegar kemudian mendapat tawaran kontrak rekaman pertamanya.
Rupanya Tegar tak hanya pandai bernyanyi, namun ia juga dapat menciptakan lagunya sendiri, lagu yang ia bawakan ketika mengamen rupanya lagu yang ia ciptakan sendiri.
Di Bawah label rekaman Royal Prima Musikindo, Tegar meluncurkan album pertama Tegar dan Sahabat di tahun 2013. Di album tersebut lah terdapat lagu Aku Yang Dulu Bukanlah Yang Sekarang, lagu yang melambungkan nama Tegar. Lagu ini mengisahkan perjalanan hidup yang dilalui Tegar, kala itu Tegar selalu diundang di berbagai acara musik.
Namun kariernya sebagai penyanyi mulai meredup dan ini membuatnya harus kembali menjadi seniman jalanan, atau pengamen. Ia harus menghidupi istri dan anaknya. Tegar memang diketahui telah menikah di usia yang sangat muda, yakni 18 tahun. Dirinya sudah memiliki seorang anak, buah pernikahan dengan selebgram Sarah Sheila Kamilia.