Teater Koma Undur Lagi Pentas Sampek Engtay sampai 10-11 Juli
Teater Koma kembali mengumumkan jadwal mundurnya pertunjukan Sampek Engtay. Semula pementasan digelar pada 15-16 Agustus 2020 di Ciputra Artpreneur Theatre Jakarta.
Situasi pandemi Covid-19 yang belum juga mereda di Indonesia, membuat Teater Koma memundurkan jadwal sampai ke 30-31 Januari 2021. Tapi untuk ketiga kalinya, jadwal berubah pada 10-11 Juli 2021.
Lewat pengumuman yang dibagikan di akun media sosial Teater Koma, mereka mengatakan permohonan maaf sekaligus terima kasih kepada pencinta teater yang mendukung pentas Sampek Engtay.
"Sama seperti Anda sekalian yang sudah tidak sabar menonton Teater Koma dalam pementasan langsung, kerinduan Keluarga Besar Teater Koma untuk beraksi di atas panggung juga sangat tak tertahankan," tulis Teater Koma.
Dengan memikirkan keselamatan, keamanan, dan kesehatan bersama, tim Teater Koma terpaksa memundurkan jadwal lagi. "Dengan berat hati, kami akan mengundur pentas SAMPEK ENGTAY ke hari Sabtu dan Minggu, 10 & 11 Juli 2021," ungkap Teater Koma.
"Harapan kami, pada saat itu, dengan makin meluasnya penyebaran vaksin di khalayak luas, makin meningkat pula kekebalan masyarakat. Hal ini juga sejalan dengan itikad kami untuk mematuhi prosedur terkait penyelenggaraan acara yang melibatkan banyak orang," lanjutnya.
Teater Koma pun memastikan tiket yang sudah dibeli oleh para pengunjung akan diubah kepada hari dan jam pertunjukan yang baru. "Apabila membutuhkan informasi lainnya silakan menghubungi customer service loket di nomor telepon 021-80600822 atau email ke @loket.com (Senin-Jumat pukul 10.00-17.00 WIB)," demikian pengumuman yang ditulis.
Meski pengumuman Teater Koma bukan kabar baik, tapi para penggemar tetap setia dan tidak mau mengembalikan (refund) tiket.
"Tetep nggak akan refund tiket, sampai kapan pun akan ditungguin," tulis seorang netizen.
"Setia menanti lahhh pokoke," timpal warganet lainnya.
"Oke, diinget2, bikin reminder, cek tiket, aku nonton tgl 10 juli 2021," ungkap @aii_pan***.
"Semanggaaatt teruuss teater komaa!" tulis lainnya.
Sampek Engtay adalah produksi ke-160 Teater Koma. Pementasan ini menceritakan tentang kisah cinta pria bernama Sampek dengan gadis bernama Engtay. Sebelumnya Sampek Engtay dipentaskan pertama kali pada 1988.
Lakon Sampek Engtay diadaptasi dari cerita daratan Tiongkok yang berkisah tentang perjuangan cinta sepasang sejoli Sampek dan Engtay dengan latar belakang strata yang berbeda.