Lambat, Progres Pembangunan Museum Olahraga Capai 20 Persen
Proyek pembangunan museum olahraga di Gor Pancasila Surabaya masih mencapai 20 persen. Padahal museum yang dibangun sejak Oktober 2019 ini akan dibuka oleh Pemkot Surabaya tahun ini.
Kepala Bidang Bangunan Gedung, Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman Cipta Karya dan Tata Ruang (DPRKP CKTR) Iman Krestian mengatakan, saat ini pembangunan masih di area landscape museum olahraga.
“Saat ini sedang pengerjaan area landscape. Seperti taman depan, akses masuk, dan sambungan gedung antara Gelora Pancasila dan Lapangan Thor," kata Iman kepada ngopibareng.id, Kamis 16 Januari 2020 di Balai Kota Surabaya.
Pengerjaan terkesan lambat. Selama tiga bulan ini progres pembangunan masih mencapai 20 persen. Menurut Iman, hal itu karena pemkot masih melakukan pematangan konsep. Sehingga memakan waktu lama.
Ia mengupayakan, pada 31 Mei 2020 museum yang dibangun dengan dana senilai hampir Rp2 miliar dipastikan selesaia. Dan rencana akan diresmikan tepat pada Hari Olahraga Nasional pada 9 September 2020.
“Tergantung, kalau bulan Mei belum selesai, ya September diresmikan. Pengerjaan memang agak lama, meski membangunnya mudah, namun membuat konsepnya yang agak rumit dan makan waktu,” katanya.
Selain museum pendidikan, di kawasan tersebut juga akan dibangun pula gedung parkir bertingkat, agar masyarakat yang akan berkunjung tidak bingung mencari parkir.
"Rencananya akan dibangun parkir bertingkat. Targetnya selesainya juga sama. Namun saat ini, kami fokus ke museum olahraganya ini dulu," katanya.