Tanwir Muhammadiyah Pertemukan Joko Widodo dan Prabowo Subianto
Tanwir Muhammadiyah akan dihadiri dua calon presiden, Joko Widodo dan Prabowo Subianto. Selain capres nomor urut 01 dan 02, Tanwir juga mengundang Ketua MPR RI Zulkifli Hasan.
Tanwir Muhammadiyah akan diselenggarakan di Kampus Universitas Muhammadiyah Bengkulu
15-17 Februari 2019 mendatang. Rencananya, Tanwir Muhammadiyah juga akan dibuka oleh Wakil Presiden, Jusuf Kalla.
Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mukti mengatakan calon presiden nomor satu dan dua itu diundang sebagai narasumber, untuk menyampaikan ide dan gagasannya ke depan. Tidak untuk kampanye. Muhammadiyah tetap menjaga jarak yang sama dengan kedua capres dan cawapres yang akan berkompetisi di Pilpres April 2019.
"Tidak elok kalau yang diundang cuma satu kandidat, apa kata dunia," kata Abdul Mukti kepada ngopibareng.id Kamis 7 Januari 2019.
Menurut pria yang akrab dipanggil Kang Dulmukti, Tanwir Muhammadiyah dijauhkan dari agenda politik praktis. Sebab dalam rekomendasinya nanti, tidak ada pernyataan dukung-mendukung untuk pasangan calon presiden yang akan berkompetisi di Pilpres April 2019.
Menurut Mukti materi yang akan di bahas dalam Tanwir Muhammadiyah nanti meliputi progress report PP Muhammadiyah, Wilayah, dan Ortom. Pengesahan Tata Tertib Muktamar dan Tata Cara Pemilihan Muktamar. Perubahan Anggaran Rumah Tangga dan Rekomendasi.
Peserta resmi adalah Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah seluruh Indonesia. Ketua dan Sekretaris Organisasi Otonom Tingkat Pusat. Ketua dan Sekretaris Majelis, Lembaga, dan Biro tingkat Pusat. Peninjau terdiri atas Rektor, Direktur Rumah Sakit, dan amal usaha Muhammadiyah yang lainnya.
Undangan khusus dari Muhammadiyah Asean, Pimpinan Perguruan Tinggi dan lembaga-lembaga mitra Muhammadiyah di tingkat nasional dan internasional. Sidang Tanwir dilaksanakan sekurang-kurangnya satu kali dalam satu periode.
Periode Muktamar ke 47 (2015-2020) Tanwir pertama diselenggarakan di Ambon tahun 2017, kata Sekretaris Umum PP Muhammadiyah. (asm)