Tanpa Ronaldo, Real Madrid Ditekuk Espanyol
Tampil tanpa Cristiano Ronaldo, Real Madrid menelan kekalahan kelima di Liga Spanyol musim ini setelah ditekuk tuan rumah Espanyol 0-1 di Stadon RCDE, Barcelona, Rabu 28 Februari 2018 dinihari WIB.
Tragisnya, gol semata wayang Espanyol terjadi di masa injury time babak kedua melalui tendangan Moreno . Bola berbelok setelah membentur peman belakang Ral Madrid yang justru masuk ke gawang. Kemenangan Espanyol ini sekaligus mematahkan catatan burul 11 tahun tak pernah menang atas Real Madrid.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mengistirahatkan Ronaldo menjelang lawatan ke markas Paris St Germain (PSG) pekan depan dalam leg kedua Liga Champions. Namun ternyata justru berbuah kekalahan di ajang domestik.
Kekalahan ini membuatReal Madrid tetap menghuni peringkat ketiga dengan 51 poin dari 26 pertandingan, tertinggal tujuh poin dari tim peringkat kedua Atletico Madrid dan terpaut 14 poin dari Barcelona. (tom)
Advertisement