Tanpa Empat Pemain Pilar, Barcelona Tetap Percaya Diri
Barcelona dipastikan tak akan diperkuat empat pilarnya saat menjamu Paris Saint Germain di laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2020/2021, Rabu 17 Februari 2021 mendatang. Kendati begitu, pelatih Ronald Koeman tetap optimistis timnya bisa mengatasi tim tamu.
Keempat pemain tersebut adalah Ronald Araujo, Sergio Roberto, Ansu Fati dan Philippe Coutinho. Mereka harus menepi lantaran masih dibekap cedera.
Bagi Ronald Koeman hal itu sangat wajar dalam sebuah perjalanan kompetisi yang panjang. Koeman pun tetap bertekad memberikan kemenangan untuk Barcelona dengan kekuatan yang ada.
"Tim manapun penting untuk memiliki setiap pemain. Namun, kami akan kehilangan Ronald Araujo, Sergio Roberto, Ansu Fati, hingga Philippe Coutinho. Anda harus hidup dengan masalah ini dan memiliki pemain lain yang siap," kata Koeman seperti dikutip situs resmi UEFA, Selasa 16 Februari 2021.
"Masing-masing tim memiliki kekuatan dan kelemahan. Semoga kami bisa memanfaatkannya pada laga nanti," tegas Koeman.
Laga ini akan menjadi pertemuan ke-12 untuk kedua tim. Dari 11 laga sebelumnya, Barcelona masih dominan dengan lima kemenangan, Paris Saint-Germain menang di tiga pertandingan, dan tiga laga sisa berakhir seri.
Namun di Camp Nou, Barcelona boleh percaya diri. Pasalnya, dari empat pertemuan sebelumnya di kandang tim raksasa Catalan itu, Barcelona tak pernah kalah. Dengan rincian, tiga kali menang dan sekali imbang.
Laga ini sangat penting bagi kedua tim. Sebab, hasil positif di laga tersebut akan meringankan beban mereka di leg kedua nanti, atau setidaknya satu kakinya sudah berada di perempat final.
Kendati memiliki catatan bagus di pertemuan sebelumnya, Barcelona pantang lengah. Karena mereka adalah finalis Liga Champions musim lalu. Mereka juga punya kedalam materi pemain yang tak kalah berkualitas.
Advertisement