Tanggul Jebol, Kawasan Mayjend Sungkono Surabaya Banjir
Banjir yang menerjang kawasan Mayjeng Sungkono hingga Dukuh Kupang, Surabaya akibat tanggul jebol di daerah Gunung Sari.
Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga Kota Surabaya Lilik Arijanto.
"Kalau untuk kawasan terdampak tanggul jebol ini pastinya di Mayjend Sungkono, Dukuh Kupang, akibat jebol sendiri di Mangkunegara, daerah sekitar situ," kata Lilik Jumat, 28 April 2023.
Menurut Lilik, tanggul yang jebol sekitar 20 meter, sehingga untuk arah utara ditutup dahulu, pembuangan air dialihkan ke selatan. Makannya, air agak menggenangi jalan.
Saat ini, ungkap Lilik, pihaknya sedang berupaya untuk membuang genangan air. Satgas sedang mengirim alat penutup dinding saluran tanggul yang jebol.
"Untuk sekitar Mayjend Sungkono ada dua pembuangan aliran air. Satu ke arah selatan, pompa Gunung Sari dan kedua ke arah utara menunju Jalan Banyu Urip," terang Lilik.
Lilik meminta warga untuk bersabar karena saat ini tengah dilakukan penyedotan air untuk kawasan-kawasan yang banjir.
"Sekitar satu jam kalau materialnya sudah lengkap. Satu sampai dua jam air sudah surut," tandasnya.
Advertisement