Tanggapan UI Usai Poster Mahasiswa Baru Mirip Sinetron Azab Viral
Sehari yang lalu, Selasa 15 Juni 2021 publik dihebohkan dengan viralnya poster yang dibuat Universitas Indonesia (UI). Poster tersebut berisikan ucapan selamat datang kepada calon mahasiswa baru yang lolos seleksi jalur SBMPTN. Sayangnya poster tersebut dianggap memiliki desain yang kurang layak.
Netizen pun gempar dan menyamakan desain poster tersebut seperti desain sinetron azab. Kata kunci ‘sekelas UI’ pun sempat menjadi topik populer di Twitter dengan 1.900 lebih cuitan. Sementara, poster itu sebelumnya diposting oleh akun resmi almamater kampus dengan logo khas makara itu, @univ_indonesia.
Sayangnya pihak UI tidak lantas berkomentar. Kampus kuning itu justru memposting berbagai unggahan berisi informasi penting. Seperti tata cara pendaftaran ulang bagi mahasiswa yang lolos SBMPTN, mekanisme pembebanan biaya pendidikan, tata cara pelaksanaan ujian masuk universitas melalui jalur SIMAK, serta ucapan selamat kepada calon mahasiswa peraih nilai tertinggi SBMPTN di sana. Selain itu, UI juga mengunggah informasi menarik lainnya di antara nya sejarah tentang Fakultas Kedokterannya.
Atas kritik & saran netizen, admin kembali menyambut CAMABA UI 2021. Gunakan twibbon, posting dan jangan lupa tag UI.
— UniversitasIndonesia (@univ_indonesia) June 16, 2021
Untuk yang belum beruntung di SBMPTN, jangan patah semangat ya. Kami setia menunggu kalian disini. Semoga Tuhan memudahkan semua usaha kalian 🙏#sekelasUI2021 pic.twitter.com/sfQBbpcXZP
Tanggapi dengan Twibbon Baru
Tak berselang lama, akhirnya UI buka suara. UI menanggapi dengan kembali menyambut calon mahasiswa barunya menggunakan twibbon.
“Atas kritik dan saran netizen, admin kembali menyambut CAMABA UI 2021. Gunakan Twibbon, posting, dan jangan lupa tag UI. Untuk yang belum beruntung di SBMPTN, jangan patah semangat ya. Kami setia menunggu kalian di sini. Semoga tuhan memudahkan semua usaha kalian, emoji tangan menelungkup,” tulis akun official Universitas Indonesia di Twitter.
Bersamaan dengan itu, terdapat poster lainnya yang didominasi warna kuning. Sekilas Twibbon tersebut telihat menyerupai gambar jaket almamater kuning yang menjadi ikon UI. Di dalamnya tersemat tulisan, “Selamat Datang Calon Mahasiswa Baru universitas Indonesia Jalur SBMPTN. The 2021 Yellow Jackets. #SekelasUI2021”. Tersedia pula informasi tata cara mengedit Twibbon itu.
MAKIN AKTUAL DENGAN PAMERAN VIRTUAL
— Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral RI (@KementerianESDM) June 15, 2021
Selamat malam Sobat Energi!
Minergi ada info menarik nih! Teruntuk Sobat yang ingin merasakan serunya pameran virtual, bisa coba ikutan yang satu ini. pic.twitter.com/RX3RXt6B0z
Poster Ditiru Kementerian ESDM
Di sisi lain, yang menarik desain poster UI yang sempat viral itu justru ditiru oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Bedanya, ESDM mengunggah poster terkait pameran virtual. Konsepnya sendiri serupa dengan poster milik UI, di mana latar belakangnya langit berwarna biru dengan sedikit gumpalan awannya.
Terdapat 3 orang berada di bagian tengah. Tiga orang tersebut terdiri dari satu pria di tengah, serta dua wanita di bagian kanan dan kiri. Mereka tampak rapi menggunakan kaos berwarna hitam bertuliskan #Sobat Energi. Pada bagian pojok kiri atas terdapat simbol kementerian ESDM.
Di bawah ketiga orang itu tersemat tulisan ‘Souvenir dari Langit, di mana kata langitnya dicoret tinta. Pada bagian bawah kata tersebut diganti dengan kata IEECCE. (Indonesia Energy Efficiency and Conservation Conference and Exhibition)’. Selain itu ada juga informasi terkait situs ESDM.
Unggahan tersebut lantas dikomentari oleh akun UI. “Kaya familiar desainnya min? emoji tertawa, tulis akun UI”.
“Eh ada mimin, semoga para mabanya terhibur ya min. Emoji tersenyum,” jawab akun ESDM.
Advertisement