Tanggalkan Baju Safari, Menhan Prabowo Rajin Pakai Jas
Penampilan memang bukan yang paling utama, tapi kerap menjadi sorotan. Semasa kampanye mencalonkan diri sebagai Presiden dalam Pilpres 2019 lalu, Prabowo Subianto sering mengenakan baju safari berkantong empat.
Kala itu, gaya pakaian Prabowo Subianto terkesan itu-itu saja, yakni jas atau baju safari berkantong empat dan berwarna krem, coklat, atau putih. Padahal, Prabowo Subianto memiliki seorang putra yang merupakan desainer kelas dunia yaitu Didit Hediprasetyo.
Setelah dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Menteri Pertahanan (Menhan) di Kabinet Indonesia Maju, pada 23 Oktober 2019, Prabowo Subianto mulai merombak tampilannya.
Ketua Umum Partai Gerindra itu tampil gagah dalam balutan jas yang dipadukan dengan peci hitam, dan dasi yang motifnya selalu berubah-ubah.
Malaysia menjadi negara pertama yang disambangi Prabowo Subianto dalam rangkaian kunjungan kerjanya. Pada momen tersebut, Prabowo tampil mengenakan jas berwarna krem yang dipadukan dengan dasi stripes merah dan peci hitam. Bukan tanpa alasan, bila Prabowo Subianto memilih memakai peci hitam pada kunjungan tersebut.
Prabowo Subianto tampaknya ingin menyampaikan sebuah pesan 'khusus' melalui penutup kepala favorit Presiden Soekarno tersebut. Seperti diketahui, selama ini peci hitam identik sebagai identitas bangsa Indonesia.
Saat melakukan kunjungan kerja ke Thailand beberapa waktu lalu, Prabowo Subianto memilih mengenakan jas biru yang disempurnakan dengan stripes tie berwarna biru tua dan muda. Untuk bawahan, ia memakai celana bahan berwarna abu-abu sebagai kombinasinya.
Masih dari kunjungan kerja Prabowo di Thailand. Prabowo Subianto terlihat gagah saat berjalan bersama rombongon di lorong hotel. Pada saat itu, Prabowo Subianto memakai setelan jas berwarna krem yang dipadukan kemeja navy dan dasi bermotif stripes berwarna senada. Untuk menambah kesan maskulin dan classy, ia juga mengenakan kacamata hitam dengan tatanan rambut belah samping.
Prabowo Subianto tidak ragu mengenakan topi fedora, meski kala itu ia memakai setelan jas lengkap dengan dasi. Perpaduan outfit ini justru membuat penampilannya menjadi terlihat lebih fashionable.
Prabowo Subianto juga mengenakan jas hitam saat melakukan lawatan ke Turki. Dia padukan jas hitam itu dengan kemeja putih, dasi merah, dan peci hitam.
Advertisement