Tancap Gas! Usai Pelantikan Pimpinan, DPRD Banyuwangi Langsung Bentuk AKD
DPRD Banyuwangi langsung tancap gas membentuk struktur Alat Kelengkapan Dewan (AKD). Pembentukan AKD ini dilakukan setelah pelantikan pimpinan DPRD Banyuwangi.
Alat kelengkapan dewan ini diantaranya Badan Anggaran (Banggar), Badan Musyawarah (Banmus), Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda), Badan Kehormatan (BK) serta komisi-komisi.
Wakil Ketua DPRD Banyuwangi, Michael Edy Hariyanto mengatakan, seluruh anggota dewan dari lintas fraksi telah setuju dan menyepakati usulan nama-nama pimpinan maupun anggota AKD yang disampaikan enam fraksi di DPRD Banyuwangi dalam Rapat Paripurna internal yang digelar usai pelantikan Pimpinan DPRD Banyuwangi, Rabu, 2 Oktober 2024
“Dalam paripurna internal sudah ada musyawarah mufakat dan telah menyetujui nama-nama pimpinan maupun anggota AKD yang diusulkan oleh enam fraksi di DPRD Banyuwangi, ” jelasnya, Kamis, 3 Oktober 2024.
Michael menjelaskan, Bamus dan Banggar dipimpin oleh Ketua dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Banyuwangi. Sebab, pimpinan Banmus dan Banggar bersifat ex-officio. Bapemperda diketuai oleh Ahmad Masrohan dari Fraksi PDI Perjuangan.
Jabatan Wakil Ketua Bapemperda diduduki Sofiandi Susiadi dari Fraksi Partai Golkar. Sedangkan BK Dewan diketuai Suwito dari Fraksi Gerindra dan Umi Kulsum dari Fraksi Partai Golkar sebagai Wakilnya.
Paripurna internal juga membentuk komisi-komisi sekaligus pimpinannya. Komisi I membidangi Pemerintahan, Hukum, Politik dan Ormas diketuai Marifatul Kamila dari fraksi Golkar, Wakil Ketua Yayuk Bannar Sri Pangayom dari fraksi PDI Perjuangan, dan Sekretaris Riccy Antar Budaya dari partai Demokrat.
Berikutnya Komisi II membidangi Perekonomian dan Pertanian diketuai Emy Wahyuni Dwi Lestari dari fraksi Demokrat, Wakil Ketua I Gede Sudro Wicano dari partai Nasdem, dan Sekretaris Sri Yuliani dari Fraksi Golkar.
Komisi III Bidang Keuangan dan Kesejahteraan Rakyat diketuai Febry Prima Sanjaya dari fraksi Nasdem, Wakil Ketua Nauval Badri dari fraksi Gerindra, Sekretaris Wagiyanto dari fraksi PDI Perjuangan. Dan Komisi IV yang membidangi Pembangunan dan Pendidikan, diketuai Patemo dari Fraksi PDI Perjuangan, Wakil Ketua Yuliawan Bambang Sukiyanto dari fraksi Demokrat, Sekretaris Ratih Nur Hayati Nasdem.
“Dengan terbentuknya struktur AKD, seluruh anggota DPRD sudah mulai melaksanakan tugas, fungsi dan kewenangannya secara optimal,” tegasnya.
Michael juga meminta dukungan dan doa dari masyarakat Banyuwangi agar semua bisa tugas dan fungsi yang diberikan kepada DPRD Banyuwangi berjalan dengan baik sehingga berdampak untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Banyuwangi.
“Semoga nantinya apa yang kita perjuangkan di DPRD bisa berpihak kepada masyarakat,” pungkasnya.
Advertisement