Tanah Longsor Bencana Paling Banyak Terjadi di Kota Batu di 2023
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Batu menyatakan bahwa selama periode 2023 tercatat sebanyak 206 kejadian bencana yang melanda kota wisata itu selama setahun lalu. Dari jumlah tersebut, bencana tanah longsor terbanyak.
“Untuk tanah longsor ada sebanyak 73 kejadian. Tanah longsor mendominasi dengan persentase 36 persen dari jumlah total bencana,” ujar Kepala Pelaksana BPBD Kota Batu, Agung Sedayu pada Kamis 4 Januari 2024.
Setelah tanah longsor ada juga bencana cuaca ekstrem/angin kencang sebanyak 43 kejadian, kebakaran hutan/lahan sebanyak 34 kejadian, kebakaran bangunan sebanyak 20 kejadian, banjir sebanyak sembilan kejadian, bangunan roboh sebanyak delapan kejadian, pohon tumbang sebanyak enam kejadian.
“Lalu ada tanah ambles sebanyak lima kejadian, kecelakaan sebanyak tiga kejadian dan pendaki meninggal dunia sebanyak satu kejadian,” katanya.
Sementara berdasarkan sebaran bencana pada 2023 paling banyak terjadi di Kecamatan Bumiaji sebanyak 103 kejadian, Kecamatan Kota Batu sebanyak 82 kejadian dan Kecamatan Junrejo sebanyak 21 kejadian.
“Kejadian bencana yang sudah ditindaklanjuti dengan penanganan rehab dan rekonstruksi pasca bencana berada di 44 titik dengan progres 100 persen,” ujarnya.
Di sisi lain, kata Agung, Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Batu juga ikut serta dalam penanganan rehab dan rekonstruksi sebanyak 41 rumah warga terdampak bencana tanah longsor.
“Mari kita semua meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan dalam menghadapi setiap ancaman bencana yang terjadi,” katanya.
Advertisement