Tambahan 2.447 Kasus Covid-19 Baru di Indonesia
Indonesia mengumumkan tambahan 2.447 kasus Covid-19 baru, per Selasa 25 Agustus 2020. Jumlah pasien meninggal meningkat mencapai 99 orang, selama 24 jam terakhir.
Laporan yang dilansir dari Instagram Kawal Covid-19, menuliskan kasus akumulatif Covid-19 mencapai 157.859. Sebanyak 38.134 di antaranya masih dalam perawatan. Terdapat total 112.867 orang sembuh dengan 1.807 di antaranya dilaporkan hari ini.
Selain itu, sebanyak 99 orang meninggal, sehingga total terdapat 6.858 orang meninggal akibat Covid-19 selama 24 jam terakhir. Jumlah ini meningkat dibanding pasien meninggal sepanjang Senin, mencapai 79 orang.
Terdapat tambahan 21.275 jumlah spesimen yang dites, sehingga total terdapat 2.077.441 spesimen yang dites sejak Maret. Berikutnya, terdapat tambahan 18.579 orang yang dites selama 24 jam terakhir, sehingga total terdapat 1.191.948 orang yang dites di Indonesia.
Sementara, jika dilihat dari wilayah, Jakarta menyumbang kasus baru terbanyak mencapai 637 kasus, diikuti Jawa Timur mencapai 363 kasus, kemudian Jawa Barat sebanyak 250 kasus, Jawa Tengah 198 kasus, Kalimantan Timur sebanyak 141 kasus, dan Sumatera Utara sebanyak 134 kasus. Wilayah lain juga menyumbang kasus baru dengan jumlah di bawah 100.
Jakarta juga menjadi wilayah penyumbang pasien sembuh terbanyak mencapai 524 orang, diikuti 348 pasien di Jawa Timur, 138 orang di Sulawesi Selatan, 120 orang di Jawa Tengah, dan 107 pasien sembuh di Sumatera Utara.
Sedangkan, Jawa Timur tetap menjadi provinsi yang menyumbang angka kematian terbanyak mencapai 27 orang, disusul Jawa Tengah 25 orang, dan DKI Jakarta 16 orang meninggal.
Sehingga, kasus akumulatif terbanyak secara nasional berada di Jakarta mencapai 34.740 kasus, begitu pun dengan jumlah pasien sembuh akumulatif mencapai 25.987 pasien. Sedangkan pasien meninggal terbanyak berasal dari wilayah Jawa Timur mencapai 2.222 orang sejak Maret hingga saat ini.
Advertisement