Takut Tak Punya Teman Baru, Begini Caranya
Berpindah sekolah atau kerja seringkali membuat kita takut kehilangan teman. Sementara belum tentu gampang memperoleh teman baru di tempat yang baru.
Ketakutan itu yang sering menghantui kita dan membuat sulit mengambil keputusan: pindah atau tidak. Apalagi, di tempat asal kita sudah punya banyak teman dekat yang telah membuat Anda kerasan selama ini.
Lalau bagaimana cara mudah mendapatkan teman baru di tempat yang baru? Ini sejumlah tips yang dikumpulkan Ngopibareng.id dari berbagai sumber.
1) Bergabung Semacam Kelompok.
Salah satu cara termudah mendapatkan teman baru dengan bergabung ke berbagai kelompok dalam lingkungan kita. Misalnya kelompok pengajian, remaja masjid, gereja, relawan, kelas kebugaran, kelas hobi, atau jejaring industry di tempat kerja baru.
2) Mengikuti Orang yang Punya Lingkaran Sosial Luas
Orang yang mempunyai lingkaran pertemanan luas biasanya terbuka terhadap hadirnya teman baru. Karena itu, mendekat orang yang demikian membuka pintu untuk mendapatkan teman baru yang baik. Jika Anda jujur mengatakan butuh teman, mereka pasti akan lebih senang Anda bergabung.
3) Mulailah dengan Pujian.
Jika kita baru mengenal seseorang teman baru, pujian terhadap mereka biasanya membuat cepat akrab. Apalagi teman baru itu adalah seorang gadis atau perempuan. Pada dasarnya teman perempuan sangat suka dipuji dan gampang menjadi teman akrab lewat pujian tersebut. Misalnya, memuji baju yang dikenakan, memuji keramahtamahannya, dan sebagainya.
4) Memanfaatkan Media Sosial.
Saya sudah bertemu dengan beberapa gadis yang menakjubkan melalui media sosial dan blogging. Banyak teman baru bisa didapatkan dari media social. Biasanya, orang yang mengisi biografinya dengan lengkap lebih menyenangkan untuk berteman. Hati-hati dengan teman baru di medsos yang menyembunyikan profil dirinya. Jutaan orang menemukan teman secara online. Mengapa tidak menggunakan internet untuk mencari teman-teman? Jika terasa terlalu aneh bagi Anda, mulailah dengan “friending” atau mengikuti seseorang yang sudah menjadi teman Anda sebelumnya.
5) Upayakan Selalu Ambil Inisiatif
Berpikirlah Anda yang membutuhkan teman baru. Jangan berharap ada seseorang yang tiba-tiba mendatangimu saat engkau duduk sendirian. Usahakan Anda yang berinisitaif untuk mengenal teman-teman baru di tempat mu yang baru. Jadi bukan menunggu.
Selamat mencoba! (tim ngopibareng)