Taklukkan Vietnam, Indonesia ke Putaran Final Piala AFC U-20
Timnas Indonesia U-20 berhasil lolos langsung ke putaran final Piala AFC U-20 usai menaklukkan Vietnam 3-2 di laga terakhir Kualifikasi Piala AFC U-20 Grup F, Minggu, 18 September 2022 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Tiga gol timnas Indonesia U-20 dicetak oleh Marselino Ferdinan, Muhammad Ferrari dan Rabbani Tasnim. Sementara dua gol Vietnam yang sempat membuat publik Indonesia jantungan dihasilkan oleh gol bunuh diri Ferrari dan Dinh Xuan Tien.
Kemenangan ini membuat timnas Indonesia U-20 memastikan diri lolos ke putaran final Piala AFC U-20 yang akan berlangsung di Uzbekistan 1-18 Maret 2023.
Jalannya pertandingan berjalan sengit sejak menit awal. Timnas langsung tampil menekan. Sehingga menimbulkan kepanikan pada pemain belakang Vietnam.
Determinasi para pemain Merah Putih pun nyaris membuahkan hasil di menit-menit awal pertandingan. Hokky Caraka yang tinggal berhadapan dengan kiper gagal membobol gawang Vietnam setelah tembakan jarak dekatnya masih mampu diblok kiper Vietnam, Cao Van Binh yang tampil gemilang di laga ini.
Di pertengahan babak pertama Indonesia kembali mendapat kesempatan untuk mengoyak jala gawang Vietnam. Tapi lagi-lagi, Cao Van Binh berhasil melakukan penyelamatan.
Terus ditekan, Vietnam justru mendapatkan momentum apik lewat skema serangan balik. Tim tamu hampir membuat gawang Timnas Indonesia terkoyak saat tembakan gelandang Vietnam Khuat Van Khang masih membentur rekannya sendiri dan melebar ke sisi kanang gawang timnas Indonesia.
Indonesia tak menurunkan tekanan hingga 10 menit terakhir. Hokky Caraka kembali mendapatkan kans apik ketika dirinya menanduk bola di mulut gawang. Sayang, sundulannya justru melebar ke sisi kanan gawang Vietnam.
Di menit tersisa, Indonesia masih mendominasi jalannya pertandingan. Namun, hingga babak pertama berakhir, belum ada gol yang dicetak kedua tim. Skor 0-0 mengakhiri 45 menit pertama.
Di babak kedua, Shin Tae-yong membuat pergantian dengan memasukkan Marselino Ferdinan. Dengan harapan, lewat kemampuan Marsel, serangan timnas Indonesia lebih tajam.
Benar saja, saat pertandingan memasuki menit ke-60, tembakan keras yang dilepaskan oleh Marselino dari luar kotak penalti menghujam dengan keras gawang Vietnam tanpa mampu diantisipasi oleh Cao Van Binh. Skor 1-0 untuk Indonesia.
Gol itu tampaknya menyengat para pemain Vietnam. Dengan lebih terbuka, Vietnam mencoba keluar dari tekanan.
Usaha itu pun berhasil. Melalui serangan di sisi kiri pertahanan Indonesia, umpan silang yang dilepaskan pemain Vietnam justru didorong masuk oleh Ferrari. Skor 1-1 bagi kedua tim.
Vietnam berbalik unggul di menit 79. Memanfaatkan kelengahan barisan belakang Indonesia. Vietnam melancarkan serangan balik cepat lewat sisi kiri. Bola diumpan ke tengah, Dinh Xuan Tien yang berdiri tanpa kawalan berhasil melepaskan tembakan terarah yang gagal dihadang oleh Aditya Arya Nugraha. Skor 2-1 untuk keunggulan Vietnam.
Para pemain Indonesia pun tersentak. Mereka langsung menggempur pertahanan Vietnam. Upaya itu membuahkan hasil di menit ke-81 ketika tandukan Ferrari meluncur deras ke gawang Vietnam. Skor imbang 2-2.
Perjuangan tanpa lelah para pemain Indonesia akhirnya berbuah manis. Diawali aksi Alfriyanto Nico melewati hadangan pemain belakang Vietnam dari sisi kanan pertahanan lawan. Bola umpan mendatar Nico lebih dulu melewati kiper Vietnam. Di depan gawang, Rabbani yang berdiri tanpa kawalan tinggal mencocor bola masuk ke gawang Vietnam. Skor 3-2, Indonesia berbalik unggul.
Di menit tersisa, Vietnam mencoba mengejar ketertinggalan dengan melancarkan serangan bertubi-tubi. Namun, hingga laga bubar skor 3-2 untuk Indonesia tak berubah.
Advertisement