Tak Diunggulkan, Tim Beregu Putra Petanque Jatim Sabet Perak PON
Kontingen cabang olahraga (Cabor) Petanque Jawa Timur harus puas meraih medali perak yang diraih tim beregu putra pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh-Sumatera Utara di Petanque Sport Center Universitas Syah Kuala, Banda Aceh, Kamis 12 September 2024.
Di babak final, Jatim yang menurunkan Dwi Yanuar Rizki Cahyo Putra, Muhammad Kurniawan Asa Putra, M Arif Wahindra, dan M Kosyim harus mengakui keunggulan tuan rumah Aceh di babak final dengan skor 3-0.
Pelatih Petanque Jatim, Yogiswara Anugrah mengaku tetap bangga dan mensyukuri hasil tersebut karena di luar prediksi tim pelatih. Sehingga, medali ini menjadi penyemangat atlet lain untuk meraih medali emas di delapan nomor lain yang akan diikuti.
"Nomor ini memang tidak kami perhitungkan, hasil medali perak ini menjadi kejuatan buat kami,” ungkap Yogi saat ditemui usai pertandingan.
Ia mengaku, tetap optimis dan akan bekerja keras agar Petanque Jatim bisa merealisasi empat medali emas yang ditargetkan oleh KONI Jatim. Di mana, empat emas itu diharapkan diraih dari nomor double women, triple mens, tripel womens, triple mix A dan B. "Dari nomor itu kami ditargetkan untuk meraih 4 medali emas," jelasnya.
Untuk itu, ia memohon doa dan dukungan masyarakat Jatim agar Petanque Jatim bisa menyumbang medali emas.