Tak Ada Duet Hansamu dan Dutra, Persebaya Benahi Pertahanan
Jelang menghadapi Kalteng Putra pada Jumat 13 September 2019, Persebaya Surabaya terus melakukan persiapan. Meski persiapan untuk laga away ini belum optimal, namun asisten pelatih Bajul Ijo Wolfgang Pikal optimistis mendapat hasil bagus.
Berdasarkan hasil evaluasi putaran pertama, Pikal memang terus melakukan pembenahan di beberapa sektor yang dianggap buruk, terutama di sektor pertahanan.
Meski saat melawan Kalteng Putra, tidak ada duet stoper andalannya, Hansamu Yama yang membela Timnas Indomesia dan Otavio Dutra menyelesaikan proses naturalisasi, Pikal tetap yakin dengan stok pemain bertahan yang tersisa, seperti Andri Muladi dan M. Syaifuddin.
Kedua pemain ini dinilai cukup baik ketika diduetkan, karena terbukti mereka mampu tampil solid dalam beberapa pertandingan terakhir putaran pertama kemarin.
"Hari ini kita simulasi fase bertahan. Karena pertandingan semakin dekat, intentitas latihan taktik dan strategi ditingkatkan, sedangkan porsi latihan fisik diturunkan," kata Pikal.
Persebaya mengakhiri putaran pertama di posisi kelima klasemen. Bajul Ijo kini mengoleksi 25 poin dari 17 pertandingan. Raihan yang jauh lebih baik dari musim lalu. Baik dari segi peringkat maupun poin.
Dari 17 pertandingan, Persebaya total mengoleksi 26 gol. Sebaliknya, Bajul Ijo kemasukan 22 gol. Padahal, Miswar Saputra menjadi kiper dengan save terbanyak di liga, mencapai 55 penyelamatan.
"Saya yakin pertahanan kita akan lebih baik lagi di putaran kedua. Jadi kami berusaha mencapai hal itu dengan latihan dan kerja keras dari pemain," ujar Pikal.
Setelah fokus pada pertahanan, besok rencananya Pikal bersama Bejo akan memoles sisi penyerangan. Dalam pertandingan terakhir, melawan Bhayangkara FC, Persebaya mencetak dua gol melalui David da Silva dan Oktafianus Fernando.
Selain David dan Oktafianus, Persebaya juga menyiapkan Osvaldo Haay untuk melengkapi trisula di lini depan.
Persebaya akan bertolak ke Palangkaraya untuk menghadapi Kalteng Putra pada Rabu 11 September 2019 nanti. Pemain-pemain yang tergabung di Timnas rencananya akan langsung bertolak ke sana.
"Apakah pemain timnas akan main lawan Kalteng? Kita lihat nanti bagaimana durasi mereka main di timnas, apakah memungkinkan atau tidak," ucap Pikal.