Tahun 2018 Jadi Penentu Karir Rossi di MotoGP
Penggemar Valentino Rossi kini harus sedih melihat pebalap kesayangannya harus absen usai musim 2018 bila sang pebalap ternyata tak bisa tampil kompetitif setelah menjalani operasi kaki kanan saat ini.
Rossi kini menemui situasi yang bakal jadi ujian baginya. Insiden patah kaki membuatnya bakal beristirahat 30-40 hari.
The Doctor hampir pasti absen di GP San Marino akhir pekan nanti dan bertekad sembuh secepat mungkin. GP Jepang jadi tempat paling logis untuk Rossi kembali dan di sana penggemar MotoGP akan bisa melihat sejauh mana cedera patah kaki yang baru saja dialami Rossi memengaruhi performanya di lintasan.
Namun, Rossi dan Yamaha masih memiliki ikatan kontrak hingga musim 2018 mendatang. Hal itu kemudian ditambah rumor bahwa akan ada perpanjangan kontrak 1-2 musim lagi bersama Yamaha sehingga para penggemar masih bisa melihat Rossi di musim 2019 atau 2020.
"Banyak pebalap yang menginginkan posisi saya saat ini namun hal itu tak akan mudah untuk mereka. Namun, saya akan berusaha tampil baik," ucap Rossi dikutip dari Tuttomotoriweb.
Rossi sendiri telah menetapkan bahwa batasan kariernya adalah ketika ia tak lagi tampil kompetitif di balapan.
"Bila saya mampu tampil kompetitif di enam seri awal MotoGP 2018, maka saya akan melanjutkan karier saya, sambungnya,"
Tapi hal tersebut dinilai Rossi masih terlalu dini untuk mengucapkan kata itu, karena saat ini dirinya harus dipertemukan dengan kondisi sulit. Yakni absen di dua pertandingan MotoGP San Marino (10 September) dan MotoGP Aragon (24 September).