Tagar #RENEOUT Usai Persib Dihajar Persebaya 0-3
Persebaya Surabaya berhasil menang telak atas Persib Bandung dengan skor 3-0 dalam laga pekan 16 Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu 8 Desember 2021. Tim yang paling produktif mencetak gol di kompetisi BRI Liga 1 2021/2022 ini berhasil melesat ke posisi tiga besar dan langsung menyingkirkan Arema FC.
Persebaya Surabaya berhasil mencetak tiga gol hasil racikan dari Taisei Marukawa dan Bruno Moreira. Taisei Marukawa berhasil mencetak dua gol di menit ke- 57 dan 90+1. Sedangkan Bruno Moreira mencetak satu gol di menit ke-69.
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert mengaku sangat kecewa atas hasil yang diraih anak asuhnya. Bahkan dalam pertandingan kali ini, Persib Bandung harus mengalami kekalahan paling besar selam musim ini.
"Untuk pertama kalinya di seri ini, kami mendapat hasil yang sangat mengecewakan. Jika melihat di babak pertama, seharusnya kami bisa unggul karena banyak peluang yang bisa kami buat. Tapi kami gagal melakukannya (untuk jadi gol)," kata Pelatih Persib Bandung, Robert Albert dikutip melalui laman resmi persib.co.id.
Robert menilai, di babak kedua ada kesalahan di lini belakang yang membuat gawang Persib Bandung harus kebobolan.
"Ada kesalahan di lini belakang dan mereka bisa menghukumnya. Tapi setelah itu kami berusaha memberi lebih banyak tekanan. Tapi mereka selalu bisa melakukan serangan balik. Hasilnya mereka bisa memenangi laga dan mencetak tiga gol. Jadi ini sungguh hasil yang mengecewakan," ungkapnya.
#RENEOUT
Usai Persib mendapatkan kekalahan 0-3 dari Persebaya tagar #RENEOUT menggema di media sosial. Hal tersebut bentuk kekecewaan dari bobotoh atas penampilan Persib yang sempat kalah tiga oleh lawan sepadan.
Pertama, Persib kalah oleh Persija dengan skor 0-1, kemudian Persib kalah kembali oleh Arema FC 0-1, dan kini Persib harus akui ketangguhan Persebaya setelah kalah telak tadi malam.
Kini, Persib Bandung tertahan di peringkat kedua klasemen Liga 1 2021 dengan koleksi 31 poin. Sedangkan, Persebaya berhasil merangsek ke posisi 3, menggeser Bali United dan Arema FC, yang kini mengantongi 30 poin.
Advertisement