Syafia Tristalia Chorlienka Jadi Pemain Termuda di Timnas, Begini Komentar Pelatih Arema FC Women
Syafia Tristalia Chorlienka jadi pemain termuda di Timnas Indonesia Wanita, yang baru saja pulang dari pemusatan latihan (TC) di Jepang dan Belanda. Pelatih Arema FC Women, Nanang Habibi buka suara mengomentari anak asuhnya tersebut.
Menurut dia, Lenka (sapaannya) beruntung punya kesempatan berkontribusi untuk Timnas senior. Tak banyak pemain yang merasakan hal yang sama di usianya yang tercatat masih 15 tahun.
"Saya ikut bangga. Di usianya yang masih sangat muda, Lenka bisa berkontribusi di Timnas. Saya doakan yang terbaik," kata pelatih yang akrab disapa Pepe itu kepada Ngopibareng.id, Sabtu, 2 November 2024.
Pelatih asal Banyuwangi itu berharap Lenka selalu memberikan yang terbaik secara kualitas. Tak kalah pentingnya adalah memiliki mental yang kuat sebagai pesepak bola muda.
"Saya juga berharap semoga dia tidak star sindrom, dengah bisa mengingat selalu prosesnya di sepak bola. Doa terbaik buat Lenka," terangnya.
Meski masih berusia 15 tahun, Pepe meyakini Lenka mampu bersaing dengan pemain-pemain yang secara usia dan pengalaman ada di atasnya. Apalagi, pengalaman-pengalaman pemain asli Malang itu bersama skuad senior Arema FC Women bisa menjadi modal tambahan.
"Saya kira kalau mau bersaing untuk kesempatan bermain di tim senior dia harus selalu menjaga latihan mandiri dan latihan tim. Selain itu dia bisa menambah untuk mengasah skil dan fisiknya," imbuh Pepe.
Selain itu, menurutnya yang tak kalah pentingnya, Lenka harus ada progres di tim kelompok usianya. Kalaupun mendapatkan kesempatan di tim senior dia perlu bersyukur.
"Yang terpenting dia harus maksimal di kelompok usia di mana dia harus selalu maksimal, karena yang sulit itu menjaga kestabilan kualitas. Kariernya masih panjang, dia harus menikmati prosesnya," pungkasnya.