Susah Payah Singkirkan Leeds, Arsenal ke Babak 4 Piala FA
Arsenal bersusah payah kalahkan tim kasta kedua di Inggris, Leed United. Bertanding di babak 3 Piala FA, Selasa 7 Januari 2019 dini hari WIB tadi, Arsenal hanya menang tipis 1-0.
Dalam laga yang dimainkan di Emirates Stadium, Arsenal yang tampil di hadapan puluhan ribu pendukungnya memetik kemenangan lewat gol semata wayang Reiss Nelson di menit ke-55.
Arsenal bisa dibilang beruntung karena di sepanjang babak pertama, mereka benar-benar dibuat kerepotan oleh serbuan para pemain Leeds. Bahkan, andai penyelesaian para pemain Leeds lebih tajam, The Gunners bisa tertinggal lebih dulu.
Jalannya Pertandingan
Sejak awal laga, pertandingan ini berjalan tak mudah bagi Arsenal. Tim besutan Mikel Arteta itu kesulitan mengembangkan permainan berkat pressing ketat yang dilakukan pasukan Marcelo Bielsa.
Tercatat ada empat peluang emas yang didapatkan Leeds untuk membobol gawang Arsenal. Satu di antaranya tembakan jarak dekat Patrick Bamford di menit ke-15 yang masih membentur mistar gawang.
Serta sepakan diagonal Ezgjan Alioski di menit ke-24 yang masih melebar ke sisi kiri Emiliano Martinez.
Arsenal sendiri nyaris tak memiliki peluang bersih di sepanjang 45 menit pertama. Hasilnya, hingga babak pertama usai, skor kacamata tak berubah.
Memasuki babak kedua, Arsenal mengubah skema permainan. Serangan yang mereka bangun lebih bervariasi.
Perubahan itu membuahkan hasil di menit ke-55. Berawal dari umpan tarik Alexandre Lacazette di sisi kanan, bola sempat dihalau oleh pemain belakang Leeds. Namun karena tak sempurna, bola justru mengarah pada Nelson yang berdiri bebas di depan mulut gawang. Dengan mudah, Nelson menceploskan bola. Skor 1-0 untuk Arsenal.
Gol ini semakin memacu semangat para pemain The Gunners. Bermain lebih agresif, tim besutan Arteta itu berhasil menciptakan sejumlah peluang. ]
Sayangnya, ketajaman lini serang Arsenal membuat kesempatan yang mereka peroleh gagal dikonversi menjadi gol.
Hingga peluit panjang dibunyikan wasit Anthony Talor, skor 1-0 tak berubah. Arsenal mengikuti jejak tim-tim raksasa Premier League lainnya yang lebih dulu lolos ke babak 4 Piala FA.